Jin BTS Resmi Menyelesaikan Dinas Wajib Militer, Ini 4 Faktanya!

Saras Bening Sumunar - Rabu, 12 Juni 2024
Jin BTS resmi menyelesaikan wajib militer.
Jin BTS resmi menyelesaikan wajib militer.

Parapuan.co - Member tertua BTS, Kim Seok Jin resmi menyelesaikan tugas wajib militernya (wamil) pagi ini, Rabu (12/6/2024).

Kabar bebasnya Jin dari tugas wajib militer ini seakan menjadi angin segar dan obat rindu bagi fans BTS, Army. 

Terkait kabar bebasnya JIN setelah wajib militer, berikut PARAPUAN merangkum informasinya untukmu!

Jin BTS menyapa awak media setelah bebas wajib militer.
Jin BTS menyapa awak media setelah bebas wajib militer.

1. Disambut Member BTS

Kanal YouTube media KOREA Dispatch menyiarkan secara langsung detik-detik Jin BTS menyelesaikan tugas wajib militernya.

Laki-laki kelahiran 4 Desember 1992 ini terlihat begitu gagah menggunakan seragam dan topi dinas wajib militer.

Ia kemudian berjalan menuju keluar gerbang kamp dan memberikan pelukan perpisahan dengan sesama anggota militer.

Jin BTS bersama rekan wajib militer.
Jin BTS bersama rekan wajib militer.

Baca Juga: Jin BTS Bakal Wajib Militer, Kenapa Idol Laki-Laki Harus Wamil?

Jin kemudian berpose dengan memberi hormat ke arah awak media yang telah menunggunya.

Terlihat beberapa anggota BTS seperti V, Jimin, Jungkook, RM, dan J-Hope siap menyambut hyung-nya.

2. RM BTS Membawa Saksofon

RM membawa saksofon dan memainkan musik lagu
RM membawa saksofon dan memainkan musik lagu

Dalam penyambutan kembali Jin BTS setelah wamil, terlihat RM BTS melakukan hal unik.

Leader BTS ini muncul dengan membawa saksofon dan memainkan lagu "Dynamite".

3. Jin BTS Melakukan Siara Langsung

Jin BTS melakukan live setelah menyelesaikan wajib milter.
Jin BTS melakukan live setelah menyelesaikan wajib milter.

Baca Juga: Intip Makna Lirik Lagu The Astronaut dari Jin BTS, Sukses Bikin ARMY Nangis

Jin BTS kemudian melakukan siaran langsung di Weverse selama beberapa menit untuk menyapa para penggemarnya.

Dalam live tersebut, pelantun lagu "Tonight" dan "Epiphany" ini dikelilingi oleh balon-balon berwarna pastel.

Ada pula balon bertuliskan "Jin Is Back" yang membuat dekorasi terlihat semakin menarik.

Di meja makan juga terdapat beberapa kue dengan tulisan yang sama.

4. Mengunggah Foto Ketujuh Member BTS

Member BTS merayakan kebebasan Jin.
Member BTS merayakan kebebasan Jin.

Tak lama setelah siaran tersebut berlangsung, akun X BTS yakni @bts_twt mengunggah foto bersama ketujuh membernya.

Tampak foto tersebut diambil di ruangan yang juga digunakan Seok Jin melakukan siaran langsung.

Sebagai informasi, Jin menyelesaikan tugas wajib militernya selama 18 bulan.

Jin mulai menjalankan tugas wajib militernya pada Desember 2022 lalu dan selesai pada 11 Juni 2024.

Baca Juga: ARMY Bangga, Foto Terbaru Ungkap Jin BTS Jadi Komandan Unit Wajib Militer

(*)



REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat