Sinopsis Drakor Hyena: Perjuangan Pengacara Perempuan Melawan Firma Hukum Top Korea

Arintha Widya - Selasa, 18 Juni 2024
Sinopsis drakor Hyena: Kim Hye Soo dan Ju Ji Hoon
Sinopsis drakor Hyena: Kim Hye Soo dan Ju Ji Hoon IMDb

Parapuan.co - Kawan Puan, banyak sinopsis drakor (drama Korea) yang mengangkat cerita tentang perempuan kuat.

Salah satunya adalah drama berjudul Hyena (2020) yang dibintangi Kim Hye Soo dan Ju Ji Hoon.

Sinopsis drakor tentang hukum itu berfokus pada perjuangan karakter perempuan yang diperankan Kim Hye Soo, yaitu Jung Geum Ja.

Di tengah perjuangannya sebagai pengacara, ia bertemu dengan Yoon Hee Jae (Ju Ji Hoon) yang menjadi rivalnya.

Bagaimana kisah perjuangan Jung Geum Ja? Yuk, intip informasi lengkapnya di bawah ini!

Sinopsis Hyena (2020)

Jung Geum Ja adalah pengacara di sebuah firma hukum kecil. Bisa dibilang, ia bekerja seorang diri.

Alur cerita Hyena berkembang saat Geum Ja bertemu dengan Yoon Hee Jae karena "bertarung" dalam sebuah kasus.

Yoon Hee Jae sendiri adalah pengacara rekanan yang bekerja di firma hukum Song & Kim, yang hanya melayani 1 persen orang terkaya di Korea Selatan.

Baca Juga: Setelah Uncontrollably Fond, Bae Suzy dan Kim Woo Bin Kembali Disatukan Lewat Drakor Ini

Yoon Hee Jae terkejut saat berada di pengadilan melawan Jung Geum Ja, lantaran ia mengenal perempuan tersebut sebagai kekasihnya.

Yang menarik lagi dari sinopsis drakor ini, persidangan mengejutkan yang ditangani keduanya dimenangkan oleh Jung Geum Ja.

Sejak pertemuan itu, Jung Geum Ja dan Yoon Hee Jae menjadi musuh bebuyutan.

Sampai suatu ketika, firma hukum Song & Kim merekrutnya. Di situlah keduanya kembali bertemu, bahkan harus bekerja sama.

Awalnya, Jung Geum Ja bekerja hanya demi uang hingga mengerahkan segala cara untuk memenangkan persidangan.

Namun seiring dengan masa lalunya yang perlahan terungkap, caranya menyelesaikan kasus dan strateginya di persidangan berubah.

Seperti apa perubahannya? Kawan Puan harus menyaksikan alur cerita drama Hyena untuk tahu kisah lengkapnya.

Drama Korea berjudul Hyena ini bisa kamu saksikan di Netflix. Intip trailer-nya!

 Baca Juga: 3 Fakta Menarik Dreaming of a Freaking Fairy Tale, Ada Sinopsis Drakor!

Fakta Menarik Drama Hyena

Agar lebih tertarik menyaksikan drakor yang satu ini, ketahui beberapa fakta menariknya berikut:

1. Peran pengacara perempuan Jung Geum Ja awalnya ditawarkan pada Song Hye Kyo, tetapi sang aktris menolak.

2. Pemeran utamanya, Kim Hye Soo dan Ju Ji Hoon terpaut usia 12 tahun.

3. Drama Hyena mengusung genre komedi romantis dengan bumbu aksi laga dan misteri.

4. Digarap oleh sutradara Jang Tae Yoo, yang juga membuat drama My Love From the Star (2013).

Itulah tadi sinopsis drakor Hyena yang layak masuk dalam playlist Kawan Puan untuk ditonton di akhir pekan.

Selamat menyaksikan dan cari tahu sendiri masa lalu Jung Geum Ja yang penuh misteri.

Baca Juga: Sinopsis Drakor Hierarchy, Rahasia Kelam di Sekolah Elit Korea Selatan

 

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru