Misal, pakaian yang berbahan poliester dan neoprena termasuk sintetis yang tidak menyerap keringat. Alhasil, penggunaan pakaian ini bisa menyebabkan jerawat di leher.
Sementara penggunakan akesori seperti kalung menyebabkan gesekan pada kulit sehingga berpotensi menyebabkan iritasi kulit hingga jerawat.
2. Keringat Berlebihan
Saat olahraga, kamu tentu akan mengeluarkan keringat dari tubuh. Semakin tinggi intensitas olahraga, maka semakin banyak pula keringat yang dikeluarkan.
Kelembapan yang dihasilkan dari keringat ini menciptakan iklim mikro yang disukai bakteri dan menyebabkan timbulnya jerawat.
Untuk menghindari jerawat di leher karena keringat, gunakan pakaian olahraga yang menyeram dan bilas tubuh setelah berolahraga.
3. Hormon yang Tidak Seimbang
Stres dan ketidakseimbangan hormon dapat mempengaruhi kondisi kulit secara keseluruhan, termasuk di leher belakang.
Baca Juga: Perempuan Sering Memencet Jerawat di Wajah Memicu Peradangan dan Infeksi