Sinopsis Film India Dangal: Perjuangan Perempuan Jadi Juara Gulat Dunia

Arintha Widya - Jumat, 28 Juni 2024
Sinopsis film Dangal yang bercerita tentang pegulat perempuan India
Sinopsis film Dangal yang bercerita tentang pegulat perempuan India Tangkapan layar UTV Motion Picture

Sinopsis film Dangal berlanjut pada impian Mahavir untuk memiliki seorang putra yang akan memenangkan medali emas untuk India.

Akan tetapi, ia tak kunjung dikarunia putra, dan anak keempatnya yang baru lahir juga seorang perempuan.

Suatu hari, ketika Mahavir dan istrinya pulang dari pasar, beberapa warga desa mengeluh tentang anak-anak mereka yang dipukuli.

Mahavir mengira keponakan laki-lakinya yang melakukan hal itu. Namun, ternyata kedua putrinya, yaitu Geeta (Geeta muda diperankan Zaira Wasim) dan Babita (Babita muda diperankan Suhani Bhatnagar) yang memukuli anak-anak tadi.

Saat itu, Mahavir menyadari bahwa ia tidak harus punya anak laki-laki untuk menyumbangkan medali emas olahraga gulat buat India.

Tak menunggu waktu lagi, Mahavir langsung melatih Geeta dan Babita untuk bergulat.

Meski sempat protes karena sekolahnya terganggu akibat berlatih, Geeta dan Babita kembali bersemangat usai melihat teman mereka menikah di usia 14 tahun.

Geeta dan Babita pun semakin kompak, dan mulai turun di kompetisi gulat lokal untuk menguji kemampuan mereka.

Alur cerita berlanjut, di mana Geeta dewasa (diperankan Fatima Sana Shaikh) yang kemudian bergabung dengan Akademi Olahraga Nasional di Patiala.

Sumber: Times of India
Penulis:
Editor: Kinanti Nuke Mahardini