Tujuan Terkait
Tujuan Lestari terkait

Untuk Pertama Kalinya, Olimpiade 2024 Mencapai Kesetaraan Gender

Citra Narada Putri - Selasa, 9 Juli 2024
Untuk pertama kalinya, Olimpiade 2024 capai kesetaraan gender.
Untuk pertama kalinya, Olimpiade 2024 capai kesetaraan gender. (jacoblund/Getty Images)

Sekitar 70 persen orang menonton olahraga perempuan, namun hanya 16 persen dari liputan media olahraga pada tahun 2022 yang membahas olahraga perempuan.

Di sisi lain, atlet perempuan 14 persen lebih banyak pengikutnya di media sosial dibandingkan atlet pria.

Kendati demikian, atlet perempuan justru mendapatkan lebih sedikit publikasi di media. 

Namun kini, olahraga perempuan mengalami lonjakan perhatian yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Menurut data yang dihimpun oleh UNWomen, 50 persen atlet yang berkompetisi di Olimpiade Paris 2024 nanti adalah perempuan.

Bahkan, sekitar 35 komentator perempuan telah dipekerjakan oleh Layanan Penyiaran Olimpiade untuk Paris 2024.

Angka ini meningkatkan persentase komentator perempuan hingga hampir 40 persen, meningkat hampir 80 persen dibandingkan dengan Tokyo 2020 dan lebih dari 200 persen dari Rio 2016.

Maka dengan perhelatan Olimpiade 2024 yang lebih setara, diharapkan akan menghadirkan dunia olahraga yang lebih inklusif. 

Pencapaian ini merupakan bukti upaya tanpa henti dan pencapaian dari para atlet perempuan yang memecahkan rekor, mendobrak stereotip, dan menginspirasi generasi masa depan.

(*)

Baca Juga: Pengarusutamaan Gender Untuk Kesetaraan, Apa yang Sudah Diterapkan?

Sumber: unwomen.org
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari, program KG Media yang merupakan suatu rencana aksi global, bertujuan untuk menghapus kemiskinan, mengurangi kesenjangan dan melindungi lingkungan.



REKOMENDASI HARI INI

Untuk Pertama Kalinya, Olimpiade 2024 Mencapai Kesetaraan Gender