Ada Batuk Psikis yang Disebabkan Stres, Ini Kondisi Terkait yang Perlu Diwaspadai

Arintha Widya - Senin, 15 Juli 2024
Batuk yang perlu diwaspadai, mulai dari gejala dan penyebabnya.
Batuk yang perlu diwaspadai, mulai dari gejala dan penyebabnya. ronnachaipark

Perhatikan batuk yang terjadi di momen-momen seperti ketika kita harus berkomunikasi verbal, dan sulit dikendalikan.

Batuk seperti ini umumnya dipengaruhi juga faktor psikis seperti rasa stress, cemas, atau kondisi emosional tertentu.

Fenomena ini juga terjadi pada komika Dustin Tiffani, yang dikenal dengan kebiasaan batuk yang sering muncul saat tampil, yang membuatnya viral dengan sebutan "Lord Batuk".

Menariknya, Dustin sendiri sudah beberapa kali memeriksakan kondisinya, namun tidak ada indikasi gangguan kesehatan.

"Sudah pernah diperiksa rontgen, ketika dilihat, dokter mengatakan tidak apa-apa," tutur Dustin.

Terkait hal ini, Dokter Gia Pratama, dokter umum sekaligus kepala instalasi gawat darurat (IGD) RS Prikasih memberikan tanggapannya melalui media sosial.

Menurutnya, mungkin batuk yang dialami Dustin ini merupakan batuk karena kebiasaan yang terpicu dari reaksi tubuh terhadap stres yang berulang.

"Batuk psikis terjadi karena stres, cemas, atau dipicu kondisi emosional tertentu," papar Dokter Gia.

"Batuk ini menyebabkan otot-otot di saluran nafas jadi lebih sensitif dan mudah iritasi," imbuhnya.

Penulis:
Editor: Arintha Widya


REKOMENDASI HARI INI

Ada Batuk Psikis yang Disebabkan Stres, Ini Kondisi Terkait yang Perlu Diwaspadai