Baca Juga: Sinopsis Series Alpha Girls, 2 Perempuan Ambisius yang Bersaing Jadi Pewaris Perusahaan
Ia memiliki tekad kuat untuk bisa berbaur dengan anak-anak sebayanya di lingkungan Beverly Hills yang dikenal elit.
Pada satu titik, menjadi individu berambut cokelat di antara lautan gadis berambut pirang membuatnya minder.
Untuk bisa bergaul dan tidak dianggap berbeda, Brenda bahkan mencoba mewarnai rambutnya agar jadi pirang, tapi malah merusaknya.
Seperti remaja pada umumnya, Brenda juga mengabaikan nasihat orang tua dan lebih mendengarkan teman-temannya.
Seiring berjalannya alur cerita, ia mungkin menjadi karakter menyebalkan jika kita menyaksikannya saat serial ini tayang di tahun 1990–2000.
Namun kalau kita menontonnya sekarang, Kawan Puan bisa saja melihat bahwa Brenda Walsh hanya anak remaja yang mencoba memahami kehidupan.
Dalam perjalanannya memahami hidup, ia melakukan kesalahan sampai membuat orang lain jengkel.
Akan tetapi, anak remaja dapat belajar dari kesalahan dan memperbaikinya seiring berjalannya waktu, bukan?
Yuk, intip trailer-nya berikut ini kalau Kawan Puan penasaran!
Baca Juga: Cinta Laura Jadi Karakter Perempuan di Sinopsis Series Dendam, Ini Daftar Pemainnya
(*)