3 Fakta di Balik Perayaan Hari Anak Nasional yang Masih Jarang Diketahui

Saras Bening Sumunar - Selasa, 23 Juli 2024
Fakta di balik perayaan Hari Anak Nasional.
Fakta di balik perayaan Hari Anak Nasional. ibigfish

Parapuan.co - Hari Anak Nasional (HAN) setiap tahunnya diperingati pada tanggal 23 Juli.

Perayaan Hari Anak Nasional ini merupakan momen penting terutama dalam pemenuhan hak dan perlindungan anak.

Lebih dalam, ada sederet fakta tentang perayaan Hari Anak Nasional yang perlu kamu tahu. Berikut PARAPUAN merangkumnya untukmu!

1. Sempat Berubah Tanggal

Melansir dari Kompas.comsebelum Hari Anak Nasional ditetapkan pada 23 Juli, rupanya perayaan ini sempat mengalami perubahan tanggal.

Di awal kemunculannya, HAN dinamakan Pekan Kanak-Kanak yang diperingati pada 18 Mei.

Penetapan ini berdasarkan dengan kesepakatan Kongres Wanita Indonesia (Kowani) tahun 1951.

Namun pada tahun 1964, tanggal peringatan diubah lagi menjadi 1-6 Juni.

Tanggal 6 merupakan kelahiran Presiden Soekarno dan hari tersebut dipilih sebagai bentuk penghormatan padanya. Namanya juga ikut diubah menjadi Hari Kanak-Kanak Nasional.

Baca Juga: Hari Anak Nasional: Isu Pekerja Anak di Indonesia dan Dampaknya bagi Global



REKOMENDASI HARI INI

Ingat Shaheer Sheikh? Ini Sinopsis Film Do Patti yang Dibintanginya Bareng Kajol