Praktis untuk Riasan Flawless, Ini Rekomendasi Alat Makeup Multifungsi

Citra Narada Putri - Kamis, 1 Agustus 2024
Rekomendasi alat makeup multifungsi yang praktis dan bikin riasan flawless dari Aeris Beaute.
Rekomendasi alat makeup multifungsi yang praktis dan bikin riasan flawless dari Aeris Beaute. (Dok. Aeris Beaute)

Silk Touch Dual-Sided Puff

Silk Touch Dual-Sided Puff dari Aeris Beaute.
Silk Touch Dual-Sided Puff dari Aeris Beaute. (Dok. Aeris Beaute)

Puff makeup dengan bentuk unik ini memiliki dua macam varian, yaitu Triangle dan Teardrop yang bisa disesuaikan dengan preferensi.

- Triangle: Berbentuk segitiga dengan tali fleksibel yang bisa kamu bolak-balik.

Puff makeup ini bisa menjangkau area sempit di wajah lebih mudah dengan desain segitiganya yang ergonomis.

- Teardrop: Berbentuk teardrop dengan lekukan di bagian atas untuk memudahkan pemakaian produk di bawah mata atau pinggiran hidung.

Cukup balik jarimu untuk menggunakan sisi yang berbeda.

Kedua varian ini sama-sama memiliki sisi spons berwarna abu-abu yang empuk untuk meratakan produk makeup dengan formula cair atau krim dan sisi fiber berwarna pink untuk meratakan makeup dengan formula padat seperti bedak.

Kawan Puan hanya cukup membawa satu makeup puff ini saja di dalam tas dan kamu sudah bisa touch-up kapanpun dibutuhkan.

Baca Juga: Bikin Riasan Makin Mulus, Ini Rekomendasi Puff Makeup Gambar Anabul

Selain eksklusif di Shopee, kamu juga bisa membeli di berbagai marketplace lain seperti Official Website, TikTok, Tokopedia, Blibli, Lazada, dan Zalora mulai dari 8 Agustus 2024.

The Signature 4-in-1 Brush dapat dibeli dengan harga Rp. 219.000, Silk Touch Dual-Sided Puff
Triangle Rp. 85.000, dan Teardrop Rp. 95.000.

Namun, jika kamu membelinya di periode launching, Kawan Puan bisa mendapatkan harga yang lebih spesial. 

Kamu juga berkesempatan untuk mendapatkan Cloud Conceal Puff GRATIS dengan cara memberikan review serta rating bintang lima untuk produk The Signature 4-in-1 Brush dan Silk Touch Dual-Sided Puff.

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Sinopsis Series Never Enough, Kisah Persahabatan Anak Yatim Piatu