Ada berbagai keuntungan yang akan didapatkan ibu menyusui ketika melakukan terapi akupuntur lakstasi.
Menurut dr. Newanda, terapi akupuntur ini bukan hanya memengaruhi produksi dan sekresi saja.
Ibu menyusui juga akan terhindar dari masalah-masalah seperti bengkak dan nyeri.
"Akupuntur ini hasilnya sangat baik untuk memengaruhi produksi dan sekresi ASI," ujar dr. Newanda.
"Bukan itu saja, ini (terapi akupuntur) juga menghindari bengkak dan nyeri ketika ASI tidak keluar," imbuhnya.
Bagaiamana jika produksi ASI sudah terpenuhi?
Lebih lanjut, jika produksi ASI sudah terpenuhi, pasien tidak perlu kembali melakukannya alias terapi selesai.
Namun jika setelah terapi pasien kembali merasakan ASI tidak lancar, mereka bisa kembali untuk melakukan terapi lagi.
"Kalau ASI sudah lancar, terapi berhenti. Tapi, setelah berhenti dan punya masalah lagi (ASI tidak lancar) bisa kembali melakukannya," tegasnya.
Demikian keuntungan dan manfaat melakukan akupuntur medik untuk memperlancar ASI.
Tunggu apalagi, segera lakukan terapi ini untuk memperlancar ASI-mu, ya!
Baca Juga: Peran AIMI dalam Mendorong dan Mendukung Ibu Menyusui di Indonesia
(*)