Sinopsis Film Sokola Rimba tentang Kisah Nyata Aktivis Perempuan Butet Manurung

Arintha Widya - Jumat, 16 Agustus 2024
Sinopsis film Sokola Rimba untuk menemani libur 17-an.
Sinopsis film Sokola Rimba untuk menemani libur 17-an. Kompas.com

Parapuan.co - Libur 17-an atau 17 Agustus bisa Kawan Puan manfaatkan dengan menyaksikan film.

Tapi, kamu juga harus membaca sinopsis film yang akan kamu tonton terlebih dulu.

Salah satu judul film bertema perjuangan dan nasionalisme yang bisa kamu tonton untuk menemani libur 17-an adalah Sokola Rimba (2013).

Sokola Rimba merupakan film yang diangkat dari kisah nyata aktivis perempuan Butet Manurung.

Seperti apa sinopsisnya? Yuk, simak dulu informasinya sebagaimana dikutip dari Kompas.com di bawah ini!

Sinopsis Film Sokola Rimba

Sebelum membahas alur cerita lebih lanjut, Kawan Puan perlu tahu film ini disutradarai oleh Riri Riza.

Film ini diadaptasi dari kisah nyata yang diambil dari buku berjudul sama karya Butet Manurung.

Butet Manurung dikenal sebagai seorang aktivis perempuan di bidang pendidikan yang mendirikan Sokola Rimba.

Baca Juga: Sinopsis Film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film, Perjuangan Dapatkan Cinta Lama

Seperti disinggung sebelumnya, sinopsis film Sokola Rimba berkisah tentang Butet Manurung (diperankan oleh Prisia Nasution).

Butet adalah seorang antropolog dan guru yang memutuskan untuk tinggal dan mengajar di tengah hutan Taman Nasional Bukit Dua Belas, Jambi.

Di sana, ia bertemu dengan Suku Anak Dalam, sebuah komunitas yang hidup secara tradisional dan jauh dari peradaban modern.

Butet merasa tergerak oleh kondisi kehidupan suku ini yang masih sangat terbelakang dalam hal pendidikan.

Awalnya, Butet mendapat penolakan dari para tetua adat dan kesulitan beradaptasi dengan kehidupan di hutan.

Namun, ia terus berjuang untuk mengajar anak-anak suku tersebut membaca, menulis, dan berhitung.

Melalui berbagai tantangan, baik dari alam maupun dari budaya suku yang kuat, Butet perlahan-lahan berhasil mendapatkan kepercayaan dari mereka.

Namun, alur cerita perjuangan Butet Manurung tidak berhenti di situ saja lho, Kawan Puan.

Butet juga harus menghadapi ancaman dari pihak luar yang ingin mengeksploitasi hutan tempat Suku Anak Dalam tinggal.

Baca Juga: Film Petualangan Sherina 2 Resmi Masuk Top 5 Film Indonesia Terlaris 2023

Melalui pendidikan, Butet berusaha membuka mata komunitas ini akan pentingnya menjaga hutan mereka dari kerusakan.

Dari sinopsisnya di atas, Sokola Rimba menampilkan kisah tentang keberanian, ketulusan, dan dedikasi seorang guru yang ingin memberikan masa depan yang lebih baik bagi komunitas yang terisolasi.

Film ini juga mengangkat isu-isu penting tentang pendidikan, hak asasi manusia, dan kelestarian lingkungan.

Melalui narasi yang kuat dan visual yang indah, Sokola Rimba menjadi sebuah penghargaan terhadap mereka yang berjuang di garis depan untuk pendidikan dan keadilan sosial.

Selain Prisia Nasution, film ini juga dibintangi Rukman Rosadi, Anggiyatma Tobing, dan Nadhira Suryadi.

Film Sokola Rimba sudah bisa Kawan Puan saksikan di layanan streaming Netflix.

Namun, sebelum itu saksikan dulu trailer-nya di bawah ini agar semakin mendapatkan gambaran dari sinopsis film Sokola Rimba.

Selamat menyaksikan dan semoga menginspirasi!

Baca Juga: Film Yuni Bakal Tayang di Disney+ Hotstar April 2022, Catat Tanggalnya

(*)

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Arintha Widya


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru