Parapuan.co - Tahukah Kawan Puan bahwa lulusan pascasarjana dan doktoral di Indonesia saat ini berkisar berkisar 0,45 persen dari total lulusan perguruan tinggi nasional di kalangan penduduk produktif usia 15-64 tahun.
Jumlah tersebut ternyata jauh lebih rendah dibanding negara ASEAN lainnya, lho.
Dalam rangka menyambut Indonesia Emas 2045 yang sejalan dengan rencana strategis Impact 2030 Monash University, kemitraan dilakukan.
Kemitraan tersebut dilakukan Monash University, Indonesia, dengan sembilan universitas swasta Indonesia.
“Kemitraan ini tidak hanya membuka peluang akademik tingkat lanjut namun juga membekali mahasiswa dengan keterampilan dan pengetahuan yang mereka perlukan untuk berkembang di era globalisasi," ujar Profesor Matthew Nicholson selaku President and Pro-Vice Chancellor Monash University, Indonesia.
Siapa saja universitas swasta yang tergabung dengan kemitraan ini?
Sembilan universitas tersebut ialah Universitas Budi Mulia, Universitas Kristen Maranatha, Universitas Ciputra Surabaya, Universitas Katolik Atma Jaya.
Selain itu, ada juga Universitas Kristen Petra, Universitas Multimedia Nusantara, Universitas Pelita Harapan, Universitas Pembangunan Jaya, dan Universitas Pradita.
Sebagai informasi, kemitraan ini turut menggarisbawahi komitmen bersama Monash University, Indonesia dengan mitra universitas dalam mempersiapkan lulusan pascasarjana yang kompeten.
Baca Juga: 8 Cara Menyampaikan Cuti Kerja Ini Pasti Bikin Makin Mulus untuk di-ACC
Tantia Dian Permata Indah, COO & VP (Operations and Enterprises) Monash University, Indonesia, menambahkan bahwa aliansi ini dibentuk mitra universitas untuk memberdayakan mahasiswa sebagai calon pemimpin masa depan.
Melalui kerja sama ini, mahasiswa dari mitra universitas yang terlibat juga mendapatkan keuntungan.
Lalu apa saja keuntungannya?
Kuliah umum dengan pakar ternama dari Monash University hingga peluang kolaborasi riset bisa diperoleh universitas mitra.
Isu iklim, keamanan geopolitik, dan pemberdayaan komunitas, bisa dikolaborasikan antara Monash University dengan universitas mitra melalui riset.
Tidak hanya itu, seluruh mahasiswa dari mitra universitas yang berhasil diterima di Monash University, Indonesia, juga berkesempatan mengikuti Global Community Program.
Melalui program ini, kira bisa berkuliah S2 selama 1 tahun di dalam negeri dan 6 bulan di luar negeri.
"Program ini memungkinkan mahasiswa master berkuliah 6 bulan di Melbourne, Australia, dengan biaya yang sama," pungkas Tantia.
Baca Juga: Jadi Lowongan Kerja Gaji Besar, Ini 10 Pertanyaan Interview Calon Pegawai Bank
(*)