Parapuan.co - Perjuangan menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) di negara manapun memang tidak mudah, sampai-sampai ada sinopsis drakor yang membahasnya.
Kawan Puan mungkin ada yang belum tahu drama Korea berjudul Drinking Solo yang mengusung tema perjuangan anak-anak muda untuk menjadi PNS.
Meski berkisah tentang perjuangan jadi PNS, drakor Drinking Solo dikemas dengan sangat menghibur.
Ada bumbu romansa dan komedi yang barangkali bisa relate dengan keseharian Kawan Puan juga.
Seperti apa sinopsis drakor Drinking Solo? Yuk, intip informasinya sebagai berikut!
Sinopsis Drinking Solo
Alur cerita drama ini mengisahkan slice of life dari para tokoh, yaitu anak-anak muda yang ingin jadi PNS dan para instruktur di lembaga pendidikan yang menyediakan bimbingan belajar CPNS.
Para pengajar yang menjadi pusat cerita drakor Drinking Solo adalah Jin Jung Suk (diperankan Ha Seok Jin) dan Park Ha Na (diperankan Park Ha Sun).
Jin Jung Suk merupakan seorang pengajar bahasa Korea yang sukses dan dikenal karena kepribadiannya yang dingin dan arogan.
Baca Juga: Muncul di Drakor Good Partner, Inikah Penyebab Perempuan Enggan Bercerai Meski Menderita?
Jin Jung Suk memiliki kebiasaan minum seorang diri setelah bekerja, menikmati momen-momen kesendirian sambil meneguk minuman favoritnya.
Di sisi lain, ada Park Ha Na ialah seorang pengajar baru yang berjuang untuk bisa bertahan di lingkungan kerja yang kompetitif.
Park Ha Na sosok yang optimis dan bekerja keras, namun sering merasa tertekan karena harus bersaing dengan kolega-koleganya yang lebih berpengalaman dan populer.
Kedua pengajar tersebut harus berhadapan dengan para peserta bimbingan belajar (bimbel) dari berbagai latar belakang dan cita-cita.
Beberapa di antara siswa Jin Jung Suk dan Park Ha Na, yaitu Gong Myung (diperankan Gong Myung), Ki Bum (Key SHINee), dan Dong Young (Kim Dong Young).
Ketiga pemuda itu tinggal satu kos. Dari ketiganya, ada yang sudah berkali-kali ikut tes CPNS tetapi selalu gagal.
Namun, ia tidak menyerah dan terus belajar tanpa kenal lelah supaya bisa lolos di tes CPNS kali ini.
Dengan alur cerita minum sendirian sebagai salah satu elemen kunci, Drinking Solo" menghadirkan pesan haru tentang kehidupan manusia.
Antara lain tentang kesendirian, ambisi, dan bagaimana setiap orang menghadapi tantangan hidup mereka dengan cara masing-masing.
Baca Juga: Kim So Hyun Jadi Karakter Perempuan Atlet Olimpiade di Drakor Baru Good Boy
Drama Drinking Solo menyajikan perpaduan antara humor, romansa, dan refleksi kehidupan.
Drakor ini bahkan menjadi salah satu drama yang cukup populer di tahun 2016, baik di Korea Selatan maupun di kalangan penggemar di Tanah Air.
Selain nama-nama aktor yang sudah disebut di atas, drakor ini juga dibintangi oleh Hwang Woo Seul Hye, Min Jin Woong, Kim Won Hae, dan Jung Chae Yeon.
Dua idol Kpop kenamaan juga sempat muncul sebagai cameo, seperti Minho SHINee dan Jo Kwon 2AM.
Drakor Drinking Solo saat ini bisa Kawan Puan saksikan di layanan streaming Viu.
Drama ini juga sudah tersedia dengan takarir bahasa Indonesia di platform tersebut.
Kamu tinggal memilih takarir yang ada di menu CC atau subtitle ketika video dibuka.
Sebelum menonton dramanya, ada baiknya kamu memiliki gambaran dari sinopsis drakor Drinking Solo dari trailer berikut ini:
Baca Juga: Sinopsis Drakor Perfect Family, Anak Perempuan yang Terlibat Kasus Pembunuhan
(*)