Advertorial

Liburan ke Puncak Bersama Keluarga? Ini 7 Rekomendasi Villa yang Bisa Dicoba

Yussy Maulia - Kamis, 22 Agustus 2024
Ilustrasi villa keluarga di puncak.
Ilustrasi villa keluarga di puncak. Dok. Traveloka

Parapuan.co – Kawasan Puncak, Jawa Barat, menjadi destinasi favorit banyak orang yang ingin berlibur bersama keluarga.

Selain lokasinya mudah diakses dari kota besar, seperti Jakarta, Puncak juga menawarkan pemandangan alam yang indah lengkap dengan udara yang sejuk.

Di Puncak, kamu tidak akan bingung dalam memilih destinasi wisata karena ada banyak pilihan atraksi menarik yang cocok untuk keluarga, mulai dari Taman Safari Indonesia hingga Kebun Raya Cibodas.

Jika ingin menginap, kawasan Puncak juga menawarkan banyak pilihan hotel murah dan vila yang ramah keluarga. Kamu bisa memilih penginapan yang sesuai dengan kebutuhan, misalnya seperti JSI Resort dan Royal Safari Garden Resort and Convention yang menyediakan fasilitas kolam renang dan taman bermain untuk anak-anak.

Baca Juga: Hadirkan Online Travel Sale, Traveloka EPIC Sale Gandeng Ji Chang Wook

Sebagai pertimbangan, berikut 7 rekomendasi villa di puncak untuk keluarga beserta fasilitas yang ditawarkan.

  1. JSI Resort

JSI Resort adalah resor keluarga yang menawarkan fasilitas menarik, seperti area bermain anak, kolam renang outdoor, pusat kebugaran, dan spa.

Resor ini juga menyediakan layanan tamu yang cukup lengkap, seperti resepsionis 24 jam, porter, dan antar-jemput bandara.

JSI Resort berlokasi di Jalan Cikopo Selatan Kilometer 5, Pasir Muncang, Megamendung. Lokasi ini strategis karena dekat dengan area publik besar, seperti Taman Wisata Matahari dan RSUD Ciawi.

  1. Lembah Permai Resort Puncak

Lembah Permai Resort berlokasi di daerah Cipanas, tepatnya di Jalan Raya Cipanas Nomor 219. Lokasinya berdekatan dengan Istana Presiden Cipanas dan Taman Bunga Nusantara.

Tak hanya menawarkan pemandangan alam yang asri, resor ini menyediakan fasilitas kolam renang outdoor, area piknik, dan gym. Selain itu, ada layanan keamanan 24 jam dan bantuan medis bagi tamu yang sakit atau membutuhkan pertolongan medis.

  1. Royal Safari Garden Resort and Convention

Royal Safari Garden Resort and Convention berlokasi di Jalan Raya Puncak Nomor 601, Cisarua. Lokasinya dekat dengan Taman Safari Indonesia dan Curug Cilember, sehingga menjadi penginapan ideal bagi kamu yang ingin berkunjung ke dua destinasi wisata tersebut.

Soal fasilitas, resor ini menyediakan kolam renang outdoor, area bermain anak, dan tempat penitipan anak. Bagi kamu yang ingin menginap beberapa hari, tersedia fasilitas laundry sehingga tidak ada pakaian kotor yang menumpuk.

Baca Juga: 7 Tips Liburan Hemat ke Maldives, Tetap Puas Walau Budget Terbatas

Dok. Traveloka

  1. Villa Sofia Kota Bunga Puncak

Villa Sofia Kota Bunga dapat menjadi penginapan ideal untuk keluarga besar. Vila ini tersedia dalam beberapa tipe yang dapat menampung hingga 6 orang tamu. Setiap unit dilengkapi dengan balkon, AC, dan area makan yang terpisah.

Lokasi villa ini tidak jauh dengan Little Venice Kota Bunga dan Kebun Raya Cibodas, sehingga cocok bagi kamu yang ingin menjelajah atraksi wisata di kawasan puncak.

  1. Villa NJD

Bagi kamu yang menginginkan villa dengan pemandangan hijau, Villa NJD bisa menjadi pilihan. Villa ini terletak di tengah perkebunan, sehingga suasananya segar dan nyaman.

Terdapat dua tipe kamar, yaitu Deluxe Family untuk keluarga dan Deluxe with Balcony yang menghadap ke perkebunan sekitar. Setiap pemesanan kamar juga sudah disertai dengan sarapan gratis.

Villa NJD berlokasi di Cisarua, serta dekat dengan Curug Cilember dan Taman Safari Indonesia.

Baca Juga: Gagal Terbang Karena Visa Ditolak? Yuk, Coba Klaim di Perlindungan Visa Traveloka

  1. Villa Vandrelie Mansion Kota Bunga Puncak

Villa Vandrelie Mansion adalah rumah mewah bergaya klasik yang dilengkapi dengan balkon luas, dapur, dan ruang tamu yang nyaman. Vila ini berlokasi di Kota Bunga, Cipanas.

Dengan furnitur rumah yang lengkap, termasuk kursi goyang dan kipas angin, villa ini dapat menjadi penginapan yang nyaman untuk bersantai bersama keluarga.

Lokasinya juga dekat dengan beberapa atraksi menarik di kawasan Puncak, seperti Little Venice Kota Bunga dan Kebun Raya Cibodas.

  1. Tirta Arsanta Hot Springs and Villa

Ingin pengalaman menginap yang lebih unik? Coba menginap di Tirta Arsanta Hot Springs and Villa. Sesuai namanya, villa ini menyediakan pemandian air panas privat yang bisa dinikmati bersama keluarga.

Selain itu, tersedia fasilitas tambahan lain, seperti kolam renang, dapur, dan balkon dengan pemandangan asri. Lokasinya yang strategis memudahkan akses ke berbagai destinasi wisata di Puncak.

Itulah tujuh rekomendasi penginapan keluarga di kawasan Puncak. Selain memperhatikan harga dan lokasi, pastikan penginapan yang kamu pilih menawarkan fasilitas yang bisa membuat pengalaman menginap bersama keluarga lebih menyenangkan.

Selamat berlibur!

Penulis:
Editor: Sheila Respati
REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja