Manfaat Jalan Sehat, Olahraga Ringan yang Efektif bagi Kesehatan Tubuh

Arintha Widya - Jumat, 23 Agustus 2024
Olahraga ringan tapi efektif, ini manfaat jalan sehat bagi kesehatan tubuh.
Olahraga ringan tapi efektif, ini manfaat jalan sehat bagi kesehatan tubuh. VTT Studio

Parapuan.co - Kawan Puan, kegiatan jalan sehat masih banyak dilakukan di sejumlah daerah dalam rangka memeriahkan Kemerdekaan Indonesia ke-79.

Di daerah, jalan sehat dilaksanakan cukup meriah dengan tawaran hadiah untuk para peserta yang beruntung.

Menariknya lagi, jalan sehat umumnya bisa diikuti tanpa perlu mengeluarkan biaya.

Kamu yang jarang berolahraga tampaknya mesti mengikuti kegiatan ini, karena ternyata sangat bermanfaat bagi kesehatan.

Jalan sehat adalah salah satu bentuk olahraga ringan yang sangat efektif untuk menjaga kesehatan tubuh.

Berikut beberapa manfaat yang dapat diperoleh dari rutin melakukan jalan sehat:

1. Meningkatkan Kesehatan Jantung

Jalan sehat secara teratur dapat membantu meningkatkan sirkulasi darah, menurunkan tekanan darah, dan mengurangi risiko penyakit jantung.

Dengan berjalan selama 30 menit setiap hari, kamu dapat menjaga kesehatan jantung dan mengurangi risiko serangan jantung dan stroke.

Baca Juga: 5 Manfaat Sauna Setelah Olahraga, Baik untuk Kulit dan Kesehatan Jantung

Penulis:
Editor: Arintha Widya


REKOMENDASI HARI INI

Jadi Tren Kencan 2024, Ini Tips Sukses Dapat Pasangan di Dating Apps