Guru Kehabisan Ide Mengajar saat Menerapkan Kurikulum Merdeka, Lakukan Ini

Arintha Widya - Senin, 26 Agustus 2024
Solusi jika guru kehabisan ide membuat rencana pembelajaran saat menerapkan Kurikulum Merdeka.
Solusi jika guru kehabisan ide membuat rencana pembelajaran saat menerapkan Kurikulum Merdeka. AJ_Watt

(c) Seleksi Kepala Sekolah, berisi informasi mengenai tahapan seleksi Kepala Sekolah melalui Platform Merdeka Mengajar.

Baca Juga: Tips Mengajar Anak PAUD dengan Kurikulum Merdeka agar Belajar Menyenangkan

(d) Refleksi Kompetensi, yang menawarkan asesmen pengenalan diri yang bertujuan untuk merefleksikan dan mengukur kompetensi pendidik.

Hasil refleksi ini menjadi dasar bagi perencanaan pengembangan diri yang berfokus pada pembelajaran yang berpusat pada peserta didik.

(e) LMS adalah platform yang digunakan untuk kegiatan program pendidikan, pembelajaran, dan pelatihan yang diselenggarakan oleh Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.

2. Mengajar

(a) Asesmen Murid, mencakup kumpulan soal-soal diagnostik yang disusun berdasarkan fase dan mata pelajaran tertentu, yang dirancang untuk membantu guru mendapatkan wawasan dari proses dan hasil belajar murid.

(b) Perangkat Ajar, menyediakan berbagai materi pengajaran untuk mendukung proses belajar mengajar guru, termasuk bahan ajar, modul pengajaran, modul proyek, atau buku teks.

(c) Capaian Pembelajaran (CP), memberikan informasi mengenai kompetensi yang harus dicapai oleh peserta didik di setiap fase perkembangan.

Sementara itu, Alur Tujuan Pembelajaran (ATP) menyajikan rangkaian Tujuan Pembelajaran yang disusun secara sistematis dan logis dalam fase pembelajaran untuk murid.

3. Inspirasi

Baca Juga: Kunci Pembentukan Karakter pada Peserta Didik dalam Kurikulum Merdeka

(a) Video Inspirasi, menawarkan koleksi video inspiratif yang diproduksi oleh Kemendikbudristek dan para ahli, yang dapat dijadikan referensi untuk meningkatkan kompetensimu sebagai tenaga pendidik.

(b) Bukti Karya, berfungsi sebagai wadah untuk mendokumentasikan karya-karya Anda, yang mencerminkan kinerja, kompetensi, serta prestasi yang telah diraih selama menjalankan profesi sebagai guru atau kepala sekolah.

(c) Ide Praktik, berisi kumpulan praktik baik yang telah dikurasi oleh tim Kemendikbudristek dari Bukti Karya dan Video Inspirasi.

Tujuan adanya menu ini ialah untuk menginspirasi guru dalam menerapkan pembelajaran yang berpusat pada murid.

Selain menu-menu di atas, Platform Merdeka Mengajar juga berisi berbagai penjelasan tentang Kurikulum Merdeka.

Guru bisa mendalami dulu mengenai Kurikulum Merdeka dengan mengakses menu "Tentang Kurikulum Merdeka" pada PMM.

Itulah tadi cara mendapatkan ide untuk rencana pembelajaran saat menerapkan Kurikulum Merdeka.

Semoga informasi di atas bermanfaat dan menambah wawasan, ya.

Baca Juga: Kurikulum Merdeka Tuntut Siswa Cari Materi Sendiri? Simak Faktanya

(*)

Sumber: kemdikbud.go.id
Penulis:
Editor: Arintha Widya


REKOMENDASI HARI INI

Peran Perempuan Minim, DPR Refleksi Pemilihan Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK 2024-2029