Karakter Perempuan Marsha Timothy di Film Kang Mak from Pee Mak

Saras Bening Sumunar - Senin, 26 Agustus 2024
Karakter perempuan Sari di film Kang Mak from Pee Mak.
Karakter perempuan Sari di film Kang Mak from Pee Mak. Instagram/falconpictures_

Parapuan.co - Aktris Marsha Timothy kembali dengan film terbarunya Kang Mak from Pee Mak.

Lewat film Kang Mak from Pee Mak, Marsha Timothy memerankan karakter perempuan bernama Sari.

Film hasil garapan sutradara Herwin Novianto ini dirilis serentak di bioskop mulai 15 Agustus 2024.

Sejak penayangan perdananya, film Kang Mak from Pee Mak berhasil menarik perhatian hingga meraih sukses besar.

Sebagai informasi, dalam 10 hari penayangannya film Kang Mak from Pee Mak berhasil ditonton lebih dari dua juta orang.

"Terima kasih banyak teman-teman yang sudah menjadi bagian dari angka 2.654.467," tulis keterangan Instagram @vinogbastian_.

"Serbu lagi RAME-RAME hari ini!," imbuhnya.

Kesuksesan film Kang Mak from Pee Mak ini tak lepas dari akting Marsha Timothy sebagai karakter perempuan Sari.

Lantas, seperti apa karakter perempuan Sari di film Kang Mak from Pee Mak?

Baca Juga: Sinopsis Film Kang Mak from Pee Mak, Lengkap dengan Fakta Menariknya!

Karakter Perempuan Sari yang Diperankan Marsha Timothy

Marsha Timothy begitu sukses memerankan karakter Sari. Lewat perannya, Marsha memberikan ekspresi yang menyeramkan namun tidak berlebihan.

Ada pula adegan-adegan horor yang membuat sosok Sari semakin terlihat mengerikan, salah satunya saat di pasar malam.

Meskipun menjadi seorang hantu, sosok Sari tak pernah mengganggu manusia lainnya.

Ia hanya ingin dapat terus bersama dengan Kang Mak (Vino G. Bastian), meskipun sudah berada dalam dunia yang berbeda.

Karakter perempuan Sari dalam film Kang Mak from Pee Mak dikenal sebagai hantu gentayangan karena kematiannya cukup tragis, apalagi ia dalam kondisi mengandung.

Saat malam mulai tiba, Sari kerap memanggil-manggil nama Kang Mak agar segera pulang dari perang.

Awalnya, Kang Mak tak tahu jika sosok yang ditemuinya adalah hantu Sari. Hingga pada akhirnya, rekan-rekan Kang Mak memberitahu kebenaran yang terjadi.

Baca Juga: Review Film Kang Mak from Pee Mak: Porsi Horor dan Komedi yang Pas

Daftar Pemain Film Kang Mak from Pee Mak

Selain Marsha Timothy, adapun daftar pemain film Kang Mak from Pee Mak, yakni:

- Vino G. Bastian sebagai Kang Mak.

- Indra Jegel sebagai Fajrul.

- Indro Warkop sebagai Supra.

- Rigen sebagai Solah.

- Tora Sudiro sebagai Jaka.

- Tj Ruth sebagai Dukun Supi.

- Andre Taulany sebagai Dukun.

- Jirayut sebagai pemandu wisata.

- Tarzan sebagai pedagang di pasar.

Tertarik menonton film ini, Kawan Puan? 

Baca Juga: Marsha Timothy Perankan Karakter Berbeda di Film Kang Mak from Pee Mak

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru