Bangga, 6 Mahasiswi Indonesia Dapat Beasiswa Women in STEM di Inggris

Arintha Widya - Senin, 26 Agustus 2024
Mahasiswi Indonesia mendapatkan beasiswa Women in STEM ke Universitas Terbaik di Inggris.
Mahasiswi Indonesia mendapatkan beasiswa Women in STEM ke Universitas Terbaik di Inggris. metamorworks

Parapuan.co - Kawan Puan, sejumlah mahasiswi Indonesia membuat bangga dengan menerima beasiswa Women in STEM.

Sebagaimana dalam pers rilis yang diterima PARAPUAN, ada enam penerima beasiswa Women in STEM yang diberikan dari dua program telah diumumkan.

Pertama, program Beasiswa Women in STEM ASEANUK SAGE (Supporting the Advancement of Girls' Education), dan kedua, beasiswa Women in STEM British Council.

Kedua skema beasiswa ini bertujuan untuk mengatasi ketimpangan gender dalam akses ke pendidikan sains, teknologi, teknik, dan matematika (STEM).

Beasiswa Women in STEM ASEAN-UK SAGE terbuka untuk perempuan dari seluruh Negara Anggota ASEAN (AMS).

Termasuk diantaranya Brunei Darussalam, Kamboja, Indonesia, Laos, Malaysia, Myanmar, Filipina, Singapura, Thailand, dan Vietnam, serta Timor-Leste.

Sementara itu, beasiswa Women in STEM British Council terbuka untuk perempuan dari Asia Selatan, Asia Timur, Eropa, dan Amerika.

Setelah proses seleksi yang sangat kompetitif dengan ratusan pelamar, enam perempuan Indonesia berhasil meraih beasiswa dari total 24 beasiswa yang diberikan di seluruh ASEAN dan Timor-Leste, melalui program Women in STEM ASEAN-UK SAGE dan Women in STEM British Council.

Individu-individu berbakat ini memiliki semangat dan visi untuk membuat perubahan melalui STEM, sebuah bidang di mana perempuan secara tradisional kurang terwakili.

Baca Juga: Bintang Beasiswa Hadir Lagi Dukung Perempuan Muda Berkarier di STEM

Perempuan hanya menyumbang 29,2 persen dari tenaga kerja STEM secara global, meskipun mewakili hampir setengah dari sektor pekerjaan non-STEM (World Economic Forum).

Penerima Beasiswa Women in STEM dari Indonesia (2024)

1. Beasiswa Women in STEM ASEAN-UK SAGE:

  • Elsya Patresia – MSc Environmental Engineering, Imperial College London
  • Nava Alvi – MSc Environmental Technology, Imperial College London
  • Sari Eloise Yemima – MSc Environmental Data Science and Machine Learning, Imperial College London

2. Beasiswa Women in STEM British Council:

  • Alifia Wardana – MSc Environmental Engineering, University of Bath
  • Disa Nabila – MSc Robotics and Autonomous Systems, University of Bath
  • Kezia Millenia Jusuf – MSc Environmental Engineering, University of Bath

Program ASEAN-UK SAGE adalah program unggulan Inggris untuk bidang pendidikan di ASEAN, yang bertujuan untuk meningkatkan hasil pembelajaran dasar dalam literasi dan numerasi dasar.

Program ini juga mendukung akses pendidikan untuk anak perempuan dan kelompok yang terpinggirkan.

Selain itu, program ini membantu mengatasi hambatan gender dalam keterampilan digital dan pekerjaan, sehingga memberdayakan perempuan muda untuk berkembang hingga potensi penuh mereka.

Beasiswa Women in STEM dari Program ASEAN-UK SAGE tersedia untuk pertama kalinya bagi perempuan yang memenuhi syarat di negara anggota ASEAN dan Timor-Leste.

Tahun ini, 12 orang perempuan luar biasa telah terpilih sebagai penerima beasiswa tersebut.

Baca Juga: Ketentuan Beasiswa British Council untuk Perempuan di Bidang STEM

Duta Besar Inggris untuk ASEAN, H. E. Sarah Tiffin mengatakan, "Sebagai Mitra Dialog ASEAN, Inggris berkomitmen untuk memajukan pendidikan bagi perempuan di seluruh wilayah ASEAN melalui program SAGE, memastikan akses merata untuk pendidikan berkualitas bagi perempuan."

"Kami senang dapat menawarkan kesempatan besar ini kepada para sarjana baru kami. Bakat dan dedikasi mereka sangat menginspirasi, dan kami berharap dapat melihat bagaimana mereka akan membentuk masa depan STEM di ASEAN setelah belajar di universitas kelas dunia di Inggris," imbuhnya.

Beasiswa Women in STEM ASEAN-UK SAGE berkontribusi dalam mencapai tujuan yang ditetapkan dalam ASEAN Socio-Cultural Community Blueprint 2025, Sustainable Development Goals PBB (SDGs) dan ASEAN-UK Plan of Action 2022–2026, terutama dalam memperkuat keterlibatan antara institusi pendidikan Inggris dan ASEAN, staf, dan mahasiswa melalui inisiatif beasiswa.

Beasiswa ini dikembangkan oleh British Council dan didanai oleh Pemerintah Inggris melalui Program ASEAN-UK SAGE.

Pada tahun keempatnya, program Beasiswa Women in STEM British Council menawarkan lebih dari 100 beasiswa di seluruh dunia, dengan 12 sarjana dari negara-negara ASEAN yang menerima beasiswa tahun ini.

Beasiswa bergengsi ini memungkinkan penerima beasiswa untuk memperoleh gelar master dari universitas di Inggris, memberikan mereka kesempatan untuk mengembangkan karier mereka di bidang STEM lebih lanjut.

Summer Xia, Country Director Indonesia, British Council menjelaskan, "Kami sangat bangga dengan para perempuan inspiratif dari Indonesia ini dan pencapaian mereka."

"Kami juga sangat senang dapat meningkatkan peluang kesempatan studi untuk (mahasiswa dari) Indonesia tahun ini, dengan menggabungkan program Beasiswa Women in STEM British Council dan beasiswa tambahan baru dari Program ASEAN-UK SAGE Pemerintah Inggris, di mana British Council menjadi mitra pelaksana utama," ujarnya.

"Kami yakin kesuksesan mereka dan kontribusi mereka di masa depan akan sangat berharga bagi kemajuan disiplin ilmu STEM, serta menginspirasi lebih banyak perempuan untuk mengikuti jejak mereka," tutur Summer Xia.

Untuk kedua program Women in STEM ASEAN-UK SAGE dan Women in STEM British Council, setiap penerima akan mendapatkan beasiswa yang didanai penuh untuk menyelesaikan gelar master di universitas terkemuka di Inggris.

Para penerima beasiswa yang namanya disebutkan di atas akan memulai studi mereka di Inggris di bulan September 2024.

Program beasiswa Women in STEM ASEAN-UK SAGE dan British Council Women in STEM akan dibuka kembali pada Januari 2025. Untuk informasi lebih lanjut, Kawan Puan bisa mengakses:

  • Beasiswa Women in STEM British Council di laman https://www.britishcouncil.org/study-work-abroad/in-uk/scholarship-women-stem.
  • Beasiswa Women in STEM ASEAN-UK SAGE di laman https://www.britishcouncil.id/en/programmes/education/sage.

Baca Juga: Kuliah Gratis di Inggris, Ini Beasiswa S2 Khusus untuk Perempuan Bidang STEM

(*)

Penulis:
Editor: Arintha Widya


REKOMENDASI HARI INI

Viral di Medsos Siswi SD Digunduli karena Kutuan, Ini Penyebab dan Cara Basmi Kutu Rambut