7 Tips Hemat Belanja Online di Tanggal Kembar 9.9 agar Makin Untung

Arintha Widya - Rabu, 4 September 2024
tips hemat belanja online 9.9
tips hemat belanja online 9.9 oatawa

Parapuan.co - Kawan Puan, momen tanggal kembar sering dimanfaatkan olehe-commerce atau marketplace untuk menawarkan promo dan flash sale.

Jika kamu ingin berbelanja di tanggal kembar 9.9, pastikan untuk memanfaatkannya sebaik mungkin agar tidak hanya berhemat, tapi juga untung.

Bagaimana cara agar kamu bisa belanja hemat di momen 9.9 sekaligus memperoleh keuntungan?

Simak tips hemat belanja online di tanggal kembar 9.9 sebagaimana dikutip dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) via Kompas.com!

1. Cek Spesifikasi Barang

Cari produk yang memiliki spesifikasi bahan dan kualitas yang sesuai dengan kebutuhan.

Tidak perlu terlalu mementingkan merek, yang penting adalah kegunaan produk tersebut sesuai dengan kebutuhan.

2. Cek Harga Barang

Pastikan untuk selalu memeriksa harga barang sebelum membeli, dan sesuaikan dengan dana yang tersedia.

Baca Juga: Dadakan Nonton Konser Coldplay di Singapura? Ikuti Tips Hemat Ini

Kamu bisa membandingkan harga untuk produk sejenis dari beberapa merek atau toko.

3. Baca Testimoni

Testimoni dan ulasan pelanggan dapat memberikan gambaran tentang kualitas produk yang ingin kamu beli serta pelayanan toko.

Sempatkanlah membaca testimoni orang lain sebelum membeli untuk memperoleh informasi yang kamu butuhkan terkait produk.

Langkah ini penting agar kamu terhindar dari produk berkualitas buruk atau penipuan dari toko online.

4. Hindari Penggunaan PayLater

Ingat, membeli barang dengan PayLater berarti berutang. Hindari melakukannya, terlebih jika berbelanja di momen 9.9.

Ketika kamu punya cukup dana dan bisa membayar lunas, usahakan tidak berutang melalui PayLater.

5. Beli Produk dari Toko Resmi

Baca Juga: Tips Hemat Gunakan Promo 'Kelingking Ungu' Spesial Hari Pencoblosan

Jangan mudah tergoda dengan harga murah atau hadiah saat kamu belanja online.

Pastikan keaslian toko dan lakukan transaksi pembayaran melalui kanal resmi.

6. Jangan Meminjamkan Akun e-Commerce ke Orang Lain

Akun e-commerce seperti aplikasi keuangan, bersifat pribadi dan tidak boleh dibagikan kepada orang lain.

Meminjamkan akun bisa berisiko pada penyalahgunaan akun untuk transaksi belanja atau penggunaan PayLater tanpa izin.

7. Waspada terhadap Modus Penipuan

Jangan berikan data pribadi seperti KTP atau One Time Password (OTP) kepada pihak yang tidak dikenal, dan waspadai penipuan berkedok belanja COD (cash on delivery).

Jika menerima barang COD, segera verifikasi kebenaran transaksi sebelum melakukan pembayaran.

Demikian tadi beberapa tips belanja hemat agar semakin untung, terutama di momen tanggal cantik 9.9. Semoga bermanfaat!

Baca Juga: Jangan Kalap, Simak 5 Tips Kendalikan Gaya Hidup Saat Gaji Naik

(*)

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Arintha Widya


REKOMENDASI HARI INI

7 Tips Hemat Belanja Online di Tanggal Kembar 9.9 agar Makin Untung