Baca Juga: Tidak Berhubungan dengan Hantu, Ini Makna Profesi Ghost Writer Sebenarnya
5. Penerjemah
Jika menguasai bahasa asing, mahasiswa bisa mengambil pekerjaan sebagai penerjemah.
Banyak perusahaan menawarkan pekerjaan freelance ini, di mana kamu bisa bekerja sesuai waktu yang fleksibel asalkan memenuhi target klien.
6. Desain
Opsi lainnya adalah menjadi pekerja lepas dalam bidang desain grafis, di mana keterampilan utamamu ialah menjadi pribadi yang kreatif.
Mahasiswa dari jurusan desain atau apapun bisa bekerja di bidang ini, selama mampu menggunakan tools yang dibutuhkan dalam membuat konten yang unik.
7. Fotografer atau Videografer
Lowongan kerja freelance sebagai fotografer atau videografer juga menawarkan fleksibilitas waktu, sehingga tidak mengganggu perkuliahan mahasiswa.
Selain itu, pekerjaan ini memberimu peluang untuk mendapatkan penghasilan yang cukup tinggi.
Pekerjaan mana yang menarik bagi Kawan Puan, nih?
Baca Juga: Cuan Usai PHK, Ini Tips Menekuni Lowongan Kerja Fotografer Freelance
(*)