Klasemen Perolehan Medali PON 2024, Jawa Barat Ada di Posisi Pertama

Saras Bening Sumunar - Jumat, 20 September 2024
Klasemen perolehan medali PON 2024.
Klasemen perolehan medali PON 2024. Instagram/ponxxiaceh

Parapuan.co - Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 di Aceh dan Sumatera Utara dimulai sejak 9 September 2024 lalu dan berakhir pada 20 September 2024.

Terlepas dari segala kontroversi yang ada, PON 2024 berjalan meriah dan penuh semangat.

Ada berbagai cabang olahraga yang ditandingkan dalam PON 2024.

Mulai dari arung jeram, atletik, binaraga, bola voli, catur, polo air, sepak bola, hingga judo.

Menjelang penutupannya, banyak dari kita yang mungkin penasaran dengan klasemen perolehan medali setiap provinsi.

Berdasarkan pantauan PARAPUAN pada Jumat (20/9/2024), Jawa Barat berhasil memimpin perolehan medali PON 2024.

Jawa Barat membawa pulang 191 medali emas, 159 medali perak, dan 179 medali perunggu.

Jika ditotal, provinsi Jawa Barat membawa pulang sekitar 529 medali dari PON 2024.

Kemudian posisi kedua disusul oleh provinsi Jakarta dengan perolehan total 472 medali.

Baca Juga: Setelah Curhatan Atlet Viral, KONI Lampung Sebut Bonus PON XX Papua Akhirnya Cair

Adapun rincian medali yang diperoleh provinsi Jakarta yakni 182 medali emas, 148 medali perak, dan 142 medali perunggu.

Klasemen PON 2024 XXI di Aceh dan Sumatera Utara

No Provinsi Medali Emas Medali Perak Medali Perunggu Total
1 Jawa Barat 191 159 179 529
2 Jakarta 182 148 142 472
3 Jawa Timur 146 134 141 421
4 Sumatera Utara 79 59 115 253
5 Jawa Tengah 68 74 113 255
6 Aceh 63 48 77 188
7 Bali 24 36 59 129
8 Yogyakarta 30 35 52 117
9 Kalimantan Timur 27 51 65 143
10 Banten 21 24 33 78

Hari ini, tepatnya Jumat (20/9/2024) Pekan Olahraga Nasional akan ditutup.

Penutupan PON 2024 ini akan digelar di Stadion Utama Sumut Sport Complex, Deli Serdang.

Rencananya, penutupan PON 2024 ini akan berlangsung pukul 20.00 WIB.

Kawan Puan yang ingin menyaksikan momen penutupan PON 2024 bisa menyaksikannya lewat live streaming Vision+ di jam yang sama.

Kamu juga bisa menyaksikan penutupan PON 2024 di layanan streaming berikut ini, yakni:

Vision+ : https://www.visionplus.id/webclient/#/live

iNews TV : https://www.rctiplus.com/tv/inews

TVRI : https://klik.tvri.go.id/detailchannel/TVRI_CH_00

Baca Juga: Klasmen Akhir PON XX Papua : Jabar Juara Umum, Papua Capai Target

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Klasemen Perolehan Medali PON 2024, Jawa Barat Ada di Posisi Pertama