Jelang HUT ke-79, KAI Berikan Diskon Besar-Besaran untuk Penumpang

Saras Bening Sumunar - Jumat, 27 September 2024
Promo besar-besaran tiket kereta api dalam rangka HUT ke-79 KAI.
Promo besar-besaran tiket kereta api dalam rangka HUT ke-79 KAI. holgs

Parapuan.co - Kereta api menjadi transportasi pilihan saat bepergian bersama keluarga.

Apabila Kawan Puan memiliki rencana pergi bersama keluarga naik kereta api, baru-baru ini PT Kereta Api Indonesia atau KAI menggelar promo diskon besar-besaran.

Rupanya, promo ini diberikan untuk pelanggan kereta api dalam rangka memperingati HUT ke-79 KAI.

Lalu, kapan promo diskon KAI ini akan berlangsung?

Untuk diketahui, promo bertajuk 'KAI Birthday Bash' ini berlaku untuk pembelian mulai 27-29 September 2024.

Promo ini untuk keberangkatan perjalanan kereta api mulai 1 Oktober hingga 31 Oktober 2024.

Lewat promo ini, para calon penumpang kereta api hanya perlu membayar 79 persen dari harga normalnya.

Artinya, kamu bisa menghemat 21 persen untuk pembelian tiket kereta api.

"Kami berharap masyarakat dapat memanfaatkan promo ini sebaik-baiknya untuk mendapatkan tiket perjalanan KA lebih murah," ujar Anne Purba, Vice President (VP) Public Relations KAI dilansir dari Kompas.com.

Baca Juga: 5 Tips Liburan Naik Kereta Api Bareng Anak, Seru dan Menyenangkan!

Sebagai informasi, promo yang diberikan KAI ini sebagai upaya meningkatkan pelayanan pada pelanggan di momen HUT ke-79.

Promo dan diskon ini berlaku untuk pembelian seluruh saluran penjualan tiket resmi KAI, kecuali loket dan loket box.

Bukan itu saja, promo ini juga bisa digunakan untuk berbagai kelas kereta api.

Mulai dari luxury, eksekutif, bisnis, hingga ekonomi, tersedia promo ini.

Rute Perjalanan Kereta yang Mendapatkan Tari Promo

Adapun rute dan kereta yang mendapatkan tarif promo KAI Birthday Bash 2024, yakni:

  • KA Argo Bromo Anggrek (kelas eksekutif dan luxury)
  • KA Argo Lawu (kelas eksekutif dan luxury)
  • KA Argo Dwipangga (kelas eksekutif dan luxury)
  • KA Argo Sindoro (kelas eksekutif)
  • KA Argo Muria (kelas eksekutif)
  • KA Argo Parahyangan (kelas ekonomi dan eksekutif)
  • KA Sancaka (kelas ekonomi dan eksekutif)
  • KA Joglosemarkerto (kelas ekonomi dan eksekutif)
  • KA Kaligung (kelas ekonomi dan eksekutif)
  • KA Sembrani (kelas eksekutif)
  • KA Purwojaya (kelas eksekutif)
  • KA Lodaya (kelas eksekutif dan ekonomi)
  • KA Gajahwong (kelas ekonomi dan eksekutif)
  • KA Senja Utama Yogyakarta (kelas ekonomi dan eksekutif)
  • KA Ciremai (kelas ekonomi dan eksekutif)
  • KA Sawunggalih (kelas ekonomi dan eksekutif)
  • KA Tawang Jaya Premium (kelas ekonomi dan eksekutif)
  • KA Kamandaka (kelas ekonomi dan eksekutif)
  • KA Jayakarta (kelas ekonomi)
  • KA Kutojaya Utara (kelas ekonomi)
  • KA Blora Jaya (kelas ekonomi)
  • KA Ambarawa Ekspres (kelas ekonomi)
  • KA Papandayan (kelas ekonomi dan eksekutif)
  • KA Argo Merbabu (kelas eksekutif)
  • KA Banyubiru (kelas bisnis dan eksekutif)
  • KA Menoreh (kelas ekonomi)
  • KA Pangandaran (kelas ekonomi dan eksekutif)
  • KA Sribilah Utama (kelas bisnis dan eksekutif)

Kawan Puan, demikian berbagai promo tiket kereta api dalam rangka HUT ke-79 KAI.

Jadi, jangan lewatkan kesempatan ini, ya!

Baca Juga: Jangan Panik! Begini Cara Refund Tiket Kereta Api Lewat KAI Access

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Borong Perlengkapan Ibu dan Bayi di Waktunya IMBEX Berd15kon!