Namun, dalam perjanjian tersebut Sulastri diharuskan merawat dua anak kembarnya secara sama dan tidak membedakan satu sama lain.
Tak berselang lama, Sulastri hamil anak dan melahirkan anak kembar yakni Kumala (Makayla Rose) dan Sumala (Makayla Rose).
Sumala lahir dengan kondisi yang tidak diinginkan Soedjiman, alhasil ia membunuhnya.
Sementara itu, Kumala bertahan hidup dengan kondisi cacat fisik dan mental.
Kumala sering mendapatkan perlakuan buruk dari orang-orang di sekitarnya.
Hingga suatu hari, Sumala bangkit dari kematian dan membalaskan dendamnya pada orang-orang yang sudah menyakiti Kumala.
Kawan Puan, demikian sinopsis film Sumala yang viral di TikTok.
Sebagai informasi, film Sumala sudah tayang di bioskop sejak 26 September 2024.
Tertarik untuk menonton film ini?
Baca Juga: Sinopsis Film Kromoleo, Diangkat dari Kisah Nyata Teror di Magelang
(*)