Baca Juga: 4 Bahan Alami untuk Mengusir Semut di Rumah, Salah Satunya Ampas Kopi
Setelah itu, saring cairannya menggunakan kain katun atau saringan halus, lalu gunakan air tersebut untuk menyiram tanaman.
Cara ini tidak hanya menyiram tanaman, tetapi juga memberikan pupuk secara bersamaan.
Hal yang Harus Diperhatikan
Meskipun ampas kopi memiliki manfaat, penggunaannya harus dilakukan dengan bijak.
Menurut Amelia Rosser, pemilik Sheelytown Market di Omaha, Nebraska (Amerika Serikat), terlalu banyak ampas kopi dapat membuat tanah menjadi terlalu asam.
Hal ini bisa menyebabkan masalah seperti busuk akar pada beberapa tanaman.
Oleh karena itu, gunakan ampas kopi dalam jumlah sedang dan selalu kombinasikan dengan pupuk lain yang seimbang.
Selain menggunakan ampas kopi, pastikan kamu memberikan perawatan yang seimbang kepada tanaman, termasuk penyiraman yang tepat, paparan sinar matahari yang cukup, dan pupuk lain yang mengandung nutrisi penting lainnya.
Semoga informasi cara menggunakan ampas kopi sebagai pupuk tanaman di atas bermanfaat dan selamat mencoba, ya.
Baca Juga: Selain Ampas Kopi, Ini 5 Benda yang Sebaiknya Tidak Dibuang di Wastafel
(*)