Ia berkata bahwa para pemain dan kru sering bermain kartu Uno sebagai cara untuk bersenang-senang dan mempererat kebersamaan.
“Kami sering bermain kartu Uno dan bersenang-senang bersama, hal ini membuat suasana di lokasi syuting menjadi lebih hangat dan menyenangkan,” tambahnya.
Menurut Gigi, pengalaman bekerja dengan tim yang serius dan berkomitmen untuk menciptakan karya luar biasa ini sangat berharga bagi dirinya.
"Karakter Mei Hwa sangat berkesan dan memberikan dampak emosional yang dalam untuk mendalami perannya," jelasnya.
"Mei Hwa merupakan salah satu karakter yang membekas banget di hati aku," pungkasnya
Film Pernikahan Arwah menjanjikan sebuah kisah yang menegangkan dengan sentuhan budaya Tionghoa kental, menggugah rasa penasaran penonton.
Sebagai film horor yang berani mengangkat tema unik, Pernikahan Arwah berambisi untuk memberikan pengalaman sinematik yang segar dan menarik.
Penampilan Gigi sebagai Mei Hwa dan dedikasi seluruh tim produksi diharapkan akan menghadirkan kombinasi sempurna.
Baca Juga: Ini Fakta Menarik Film Pernikahan Arwah, Morgan Oey Penakut hingga Kejadian Mistis
Antara horor dan nilai-nilai budaya, menjadikan film ini salah satu yang layak ditunggu di bioskop dalam waktu dekat.
(*)
Ken Devina