Parapuan.co - Kawan Puan, pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka dijadwalkan berlangsung 20 Oktober 2024.
Keesokan harinya pada Senin, 21 Oktober 2024, akan dilakukan pelantikan para menteri di kabinet Prabowo-Gibran.
Menjelang pelantikan, berbagai isu mengenai jumlah kementerian dan calon menterinya sudah beredar.
Salah satu yang santer diberitakan adalah terkait pembagian kementerian dalam kabinet Prabowo-Gibran.
Mengutip Kompas.com, kabarnya Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) akan dipecah menjadi tiga.
Bagaimana pembagiannya? Simak informasi lengkapnya di bawah ini yuk, Kawan Puan!
Latar Belakang Pemecahan
Langkah untuk memecah kementerian menjadi beberapa kementerian baru bukanlah hal yang baru dalam sejarah birokrasi Indonesia.
Anggota DPR RI periode 2024–2029, Syaiful Huda, mengonfirmasi bahwa ada kemungkinan besar Kemendikbud Ristek dipecah pada era pemerintahan Prabowo-Gibran.
Baca Juga: 10 Kementerian yang Paling Banyak Diminati Pelamar CPNS 2024