Edukasi Pentingnya Sarapan Bernutrisi, Blueband Berbagi 10.000 Makanan

Citra Narada Putri - Minggu, 20 Oktober 2024
Blueband berbagi 10.000 sarapan gratis.
Blueband berbagi 10.000 sarapan gratis. (Blueband)

Parapuan.coSarapan seringkali dianggap remeh dan dilewatkan oleh banyak orang, terutama mereka yang sedang terburu-buru.

Padahal, sarapan memiliki peran yang sangat penting dalam menjaga kesehatan tubuh dan meningkatkan kualitas hidup.

Sarapan bermanfaat menjadi sumber energi, meningkatkan konsentrasi, hingga dapat membangkitkan mood

Untuk bisa mendapatkan sarapan yang baik, Kawan Puan pun tak perlu membuat makanan yang rumit.

Karena sebenarnya sarapan praktis yang enak dan cepat dibuat juga bisa memberikan nutrisi ekstra sepanjang hari.

Menyadari hal tersebut, BlueBand pun turut mengedukasi masyarakat tentang pentingnya sarapan, sekaligus memberikan inspirasi sajian sarapan praktis ala BlueBand yang enak, cepat, bernutrisi, di momen Car Free Day (CFD) yang berlokasi di depan FX Sudirman, Jakarta.

Bertepatan dengan momentum “Hari Sarapan Sedunia”, Blueband membagikan 10.000 porsi sarapan gratis, Zumba dengan instruktur profesional, hingga demo masak yang dilakukan oleh profesional chef yang memberikan inspirasi menu praktis untuk sarapan.

“Mengingat banyaknya manfaat yang bisa didapat oleh tubuh melalui sarapan, kami berharap berbagai edukasi dan inspirasi yang kami hadirkan di CFD kali ini bisa membantu masyarakat," ujar Ade Savitri selaku Marketing Director Flora Food Group Indonesia.

Khususnya para Ibu, untuk menghadirkan sajian sarapan praktis ala BlueBand yang enak, cepat, dan bernutrisi sebagai bekal untuk mengawali hari, sehingga kebiasaan baik untuk sarapan di masyarakat dapat terus tumbuh.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Sarapan Ringkas dan Sehat Sebelum Anak Beraktivitas

Dalam kesempatan ini, BlueBand juga menghadirkan para chef profesional yang dengan mahir memperagakan cara membuat nasi goreng dan telur dadar yang lezat dan bergizi.

Menggunakan BlueBand Serbaguna dan BlueBand Kuliner, para chef menyajikan inspirasi sarapan praktis yang tak hanya menggugah selera, tetapi juga mudah ditiru di rumah.

Dengan sentuhan kreatif, setiap gerakan mereka memikat perhatian pengunjung yang antusias.

Lebih dari 10.000 porsi sarapan gratis yang disajikan pun ludes dalam sekejap, menjadi bukti antusiasme masyarakat terhadap inisiatif BlueBand ini.

Kehadiran BlueBand di CFD ini sejalan dengan kampanye #TambahkanBlueBand yang bertujuan mengedukasi 100 juta ibu di Indonesia.

“BlueBand mengajak para Ibu untuk menerapkan praktik sederhana namun berdampak baik bagi seluruh anggota keluarga. Cukup dengan menambahkan satu sendok makan BlueBand margarin pada menu sarapan, makan siang, dan makan malam, setiap sajian akan menjadi lebih nikmat dan bisa membantu memenuhi kebutuhan omega 3 dan 6 harian,” tambah Ade.

Sebagai pemimpin pasar margarin di Indonesia, BlueBand memahami betapa pentingnya nutrisi seimbang bagi pertumbuhan anak.

Dengan kandungan Omega 3 dan 6 yang berasal dari minyak bunga kanola, serta 6 vitamin penting lainnya, BlueBand berkomitmen untuk menjadi teman setia para ibu dalam memenuhi kebutuhan nutrisi harian anak.

Melalui sajian sarapan yang menggunakan BlueBand, ibu dapat memastikan anak-anak mereka mendapatkan asupan Omega 3 dan 6 yang cukup untuk mendukung perkembangan otak dan tumbuh kembang yang optimal.

Baca Juga: Senang Sarapan Mi? Ini Kelebihan dan Kekurangan Mi Sebagai Sarapan

“Kami menyadari bahwa peran serta dukungan Ibu sebagai peran utama di rumah tangga sangatlah penting dalam mendorong tumbuhnya kebiasaan sarapan di keluarga," ujar Ade.

Oleh karena itu, sebagai bentuk dukungan dalam mendampingi para orang tua, khususnya para Ibu yang menginginkan proses tumbuh kembang anak yang optimal, BlueBand senantiasa hadir menyediakan edukasi.

"Termasuk juga solusi hingga inspirasi berbagai sajian praktis yang enak, cepat, bernutrisi, dengan rasa yang disukai anak-anak,” tutup Ade.

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Edukasi Pentingnya Sarapan Bernutrisi, Blueband Berbagi 10.000 Makanan