Selain Direbus, Ternyata Ini Cara Paling Sehat Memasak Kentang

Saras Bening Sumunar - Sabtu, 9 November 2024
Cara terbaik memasak kentang selain direbus agar nutrisinya terjaga.
Cara terbaik memasak kentang selain direbus agar nutrisinya terjaga. Arnav Ray

Memanggang kentang di oven adalah salah satu cara terbaik untuk menjaga kandungan nutrisinya.

Saat memanggang, kamu hanya perlu sedikit atau bahkan tanpa tambahan minyak, sehingga kalorinya tetap rendah.

Cukup bersihkan kentang, beri tusukan pada kulitnya, lalu panggang di suhu 200°C selama sekitar 45-60 menit hingga empuk.

Kulit kentang kaya akan serat, jadi pertimbangkan untuk memasaknya tanpa mengupas kulitnya agar kamu mendapatkan manfaat serat yang maksimal.

3. Goreng Pakai Air Fryer

Air fryer adalah alat memasak yang memungkinkan kamu mendapatkan tekstur kentang renyah tanpa perlu banyak minyak.

Cukup iris kentang sesuai selera, semprot sedikit minyak zaitun, lalu masukkan ke dalam air fryer.

Masak pada suhu sekitar 180 derajat Celcius selama 15-20 menit hingga kentang berwarna keemasan dan renyah.

Baca Juga: Catat, 3 Jenis Kentang yang Bisa Jadi Bahan Campuran MPASI Bayi

Teknik ini membuat kentang terasa seperti digoreng, namun tetap rendah lemak dan lebih sehat.

4. Mengukus

Mengukus adalah cara yang sangat sehat karena tidak melibatkan lemak tambahan dan membantu menjaga vitamin juga mineral dalam kentang.

Mengukus kentang biasanya membutuhkan waktu sekitar 20-30 menit, tergantung ukuran kentangnya.

Kentang yang dikukus cenderung memiliki tekstur yang empuk, sehingga ideal untuk dihidangkan dengan sayuran atau sumber protein lainnya.

Kawan Puan, itu tadi empat cara terbaik memasak kentang agar nutrisinya terjaga.

Sudahkah kamu memasak kentang dengan keempat cara di atas?

Baca Juga: 4 Cara Menghindari Kentang Kupas Berwarna Cokelat saat Disimpan di Kulkas

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Tingkat Stres Rendah, Ini 5 Lowongan Kerja Gaji Besar di Industri Hijau