Series Sore: Istri dari Masa Depan Diangkat Jadi Film Layar Lebar, Ini 4 Faktanya

Saras Bening Sumunar - Selasa, 12 November 2024
Series Sore: Istri dari Masa Depan diangkat menjadi film layar lebar.
Series Sore: Istri dari Masa Depan diangkat menjadi film layar lebar. YouTube Tropicana Slim

Parapuan.co - Web series Sore: Istri dari Masa Depan akan diangkat menjadi film layar lebar.

Kabar ini seakan menjadi angin segar serta pengobat rindu para penggemar dengan kisah cinta Jonathan dan Sore.

Berikut PARAPUAN merangkum sederet fakta film Sore: Istri dari Masa Depan yang segera dirilis di bioskop.

1. Digarap Oleh Sutradara Yandy Laurens

Film Sore: Istri dari Masa Depan akan digarap oleh sutradara ternama Tanah Air, Yandy Laurens.

Nama Yandy Laurens sendiri sudah tak asing di kancah perfilman Indonesia.

Sebelum menggarap film Sore: Istri dari Masa Depan, Yandy juga pernah menggarap film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film.

Lewat akun Instagram-nya, Yandy Laurens membagikan teaser poster Sore: Istri dari Masa Depan.

"Di sore hari, kami ingin berbagi rasa tentang film SORE lewat poster ini," tulis Yandy Laurens.

Baca Juga: Sinopsis Series Sore: Istri dari Masa Depan Diangkat Jadi Film, Masih Gandeng Dion Wiyoko

"Sampai bertemu di sore hari yang paling indah, di bioskop," pungkasnya.

2. Masih Dibintangi Dion Wiyoko

Teaser Poster film Sore: Istri dari Masa Depan.
Teaser Poster film Sore: Istri dari Masa Depan. Instagram/yndlaurens

Film Sore: Istri dari Masa Depan masih akan dibintangi oleh aktor Dion Wiyoko.

Sama seperti versi series-nya, Dion akan memerankan tokoh bernama Jonathan.

Dalam teaser poster yang diunggah Yandy Laurens, terlihat Dion Wiyoko yang berdiri di tengah hamparan salju.

Seperti apa perjalanan Jonathan di film Sore: Istri dari Masa Depan nanti?

3. Sheila Dara Gantikan Tika Bravani

Baca Juga: Sinopsis Series Zona Merah, Sebuah Kota yang Diserang Wabah Mayat

Teaser Poster film Sore: Istri dari Masa Depan.
Teaser Poster film Sore: Istri dari Masa Depan. Instagram/yndlaurens

Aktris sekaligus penyanyi Sheila Dara juga akan tampil di film Sore: Istri dari Masa Depan.

Istri dari Vidi Aldiano ini didapuk menjadi karakter perempuan bernama Sore yang sebelumnya diperankan Tika Bravani.

Banyak penggemar yang penasaran dengan bagaimana peran Sheila Dara sebagai Sore di film Sore: Istri dari Masa Depan.

Apalagi Sore memiliki karakter yang unik dan penuh semangat.

4. Tayang di Bioskop 2025

Kawan Puan, film Sore: Istri dari Masa Depan dijadwalkan tayang di bioskop tahun 2025 mendatang.

Namun baik Yandy maupun para pemain yang lainnya belum memberikan informasi lanjutan terkait tanggal pasti penayangannya.

Itu tadi sederet fakta film Sore: Istri dari Masa Depan yang segera tayang di bioskop.

Jadi nantikan penayangan film ini ya Kawan Puan.

Baca Juga: Bukan Zombie Biasa, Ternyata Begini Sosok Mayat di Series Zona Merah

(*)



REKOMENDASI HARI INI

5 Tips Pakai BB Cream Agar Hasilnya Rata dan Tidak Menggumpal