Tren Hear Me Out Cake Viral di TikTok, Ini Cara Membuatnya

Tim Parapuan - Selasa, 12 November 2024
Tren Hear Me Out Cake
Tren Hear Me Out Cake Dok. TikTok @yolo4.eva

Di antaranya Shrek, Woody dari Toy Story, logo Quaker Oats yang dikenal sebagai simbol merek gandum, hingga karakter ayah Spongebob Squarepants.

Tak hanya itu, karakter seperti Kylo Ren dari Star Wars, Johnny, gorila dari film animasi Sing, yang ternyata cukup populer.

Bahkan, karakter dari animasi Disney klasik seperti The Lion King dan Robin Hood pun turut muncul dalam tren ini, menambah keragaman pilihan karakter yang digemari.

Karakter-karakter tersebut memiliki daya tarik yang unik dan tidak jarang mengundang tawa.

Bagi Kawan Puan yang ingin ikut meramaikan tren Hear Me Out Cake di TikTok, langkah-langkahnya cukup sederhana dan bisa dilakukan baik sendirian maupun bersama teman.

Bahan-bahan yang diperlukan antara lain adalah kue, tusuk gigi atau batang es loli, serta potongan gambar karakter fiksi favorit.

Dalam versi berkelompok, setiap peserta biasanya bergiliran memasang gambar karakter pada kue di hadapan teman atau keluarga.

Momen kejutan menjadi salah satu aspek yang menyenangkan dari tren ini, di mana peserta lain baru bisa melihat pilihan karakter ketika gambar ditempelkan pada kue.

Baca Juga: Tren Viral Send the Song, Ini Cara Mengirim Pesan Manis Lewat Lagu

Dengan begitu, tren ini menciptakan suasana yang menghibur sekaligus mempererat hubungan di antara mereka yang ikut berpartisipasi.

Sumber: Kompas.com,Forbes.com
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

Prihatin Komentar Seksis terhadap Perempuan di Pilkada 2024, Komnas Perempuan Lakukan Ini