Siap-Siap Tisu Saat Menonton, Begini Sinopsis Film Bila Esok Ibu Tiada

Saras Bening Sumunar - Kamis, 14 November 2024
Sinopsis film Bila Esok Ibu Tiada.
Sinopsis film Bila Esok Ibu Tiada. Instagram/bilaesokibutiadaofficial

Parapuan.co Bila Esok Ibu Tiada jadi film Indonesia yang cukup dinantikan penayangannya.

Tak sedikit pula Kawan Puan yang mulai mencari sinopsis film Bila Esok Ibu Tiada di internet.

Bila Esok Ibu Tiada merupakan film bergenre drama keluarga yang dirilis 14 November 2024 serentak di bioskop.

Film ini cukup menarik perhatian karena diangkat dari sebuah novel karya Nuy Nagiga dengan judul yang sama.

Karena popularitasnya, novel tersebut akhirnya diangkat menjadi film layar lebar yang disutradarai oleh Rudi Soedjarwo.

Secara garis besar sinopsis film Bila Esok Ibu Tiada menceritakan tentang pengorbanan seorang ibu dalam membesarkan anak-anaknya.

Namun ketika anak sudah dewasa, mereka justru mengabaikan ibunya dan sibuk dengan urusan pribadi masing-masing.

Lantas bagaimana alur cerita film Bila Esok Ibu Tiada lengkapnya?

Berikut PARAPUAN merangkumnya untuk kamu!

Baca Juga: Serba-Serbi Bila Esok Ibu Tiada, Lengkap dengan Sinopsis Film

Sinopsis Film Bila Esok Ibu Tiada

Film Bila Esok Ibu Tiada diawali dengan kisah karakter perempuan bernama Rahmi.

Setelah kepergian sang suami yakni Haryo, Rahmi berjuang membesarkan anak-anaknya seorang diri.

Dari pernikahannya dengan Haryo, Rahmi memiliki empat anak yakni Ranika, Rangga, Amanda, dan Hening.

Rahmi menjalani kehidupan yang tak mudah. Ia harus bekerja keras demi mencukupi kebutuhan dirinya dan keempat anaknya.

Alur cerita berlanjut ketika anak-anak Rahmi kini sibuk dengan urusan masing-masing dan mengabaikan ibunya.

Bukan itu saja, keutuhan keluarga Rahmi juga diuji dengan adanya konflik antara kakak beradik.

Padahal sebagai ibu, Rahmi berharap agar keempat anaknya bisa rukun dan saling menjaga.

Baca Juga: 3 Sinopsis Film Indonesia Bergenre Drama, Tayang di Bioskop November 2024

Lantas, seperti apa perjalanan keluarga Rahmi? Saksikan lengkapnya hanya di film Bila Esok Ibu Tiada.

Daftar Pemain Film Bila Esok Ibu Tiada

Adapun daftar pemain film Bila Esok Ibu Tiada yakni:

Slamet Raharjo sebagai Haryo.

Christine Hakim sebagai Rahmi.

Adinia Wirasti sebagai Ranika.

Fedi Nuril sebagai Rangga.

Amanda Manopo sebagai Amanda.

Yasmin Napper sebagai Hening.

Kawan Puan itu tadi sinopsis film Bila Esok Ibu Tiada lengkap dengan daftar pemainnya.

Jangan lewatkan penayangannya ya Kawan Puan.

Baca Juga: Tayang di Viu, Ini Sinopsis Film Memories of The Sword yang Dibintangi Kim Go Eun

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Childfree Meningkat, Data BPS Catat 71 Ribu Perempuan Indonesia Memilih Tak Punya Anak