Parapuan.co - Bank Rakyat Indonesia (BRI) membuka lowongan kerja untuk ditempatkan di Unit Kerja BRI Regional Office Jakarta 1.
Ada dua lowongan tersedia dengan jangka waktu pengiriman lamaran yang berbeda.
Yuk, simak dua lowongan kerja BRI dan syarat untuk pelamar seperti mengutip laman rekrutmen BRI via Kompas.com berikut ini!
1. Relationship Manager (RM) Funding & Transaction
Deskripsi Tugas dan Tanggung Jawab:
Melaksanakan kegiatan identifikasi potensi dan kompetisi bisnis dana, pemasaran terpadu (Integrated Banking Solution), dan monitoring portofolio dana serta jasa bank lainnya.
Kualifikasi untuk Pencari Kerja:
- Pendidikan minimal S1 dengan IPK minimal 2,75 (skala 4).
- Usia maksimal 25 tahun (belum berulang tahun ke-26 pada saat seleksi awal) bagi fresh graduate, dan 30 tahun (belum berulang tahun ke-31 pada saat seleksi awal) bagi yang berpengalaman di bidang Perbankan minimal 1 tahun.
Baca Juga: Apa Itu Digital Native? Istilah yang Melekat pada Gen Z di Dunia Kerja
- Berkelakuan baik yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK).
- Pelamar lowongan kerja ini harus mampu berkomunikasi dengan baik.
- Mampu berbahasa asing (Inggris dan Mandarin) menjadi nilai plus.
- Menyukai tantangan dan memiliki network yang luas.
- Bersedia ditempatkan di seluruh Unit Kerja BRI Regional Office Jakarta 1.
Batas akhir pendaftaran untuk lowongan tersebut adalah 30 November 2024.
2. Relationship Manager (RM) Konsumer Briguna
Deskripsi Tugas dan Tanggung Jawab:
Bila pencari kerja diterima, akan melaksanakan kegiatan identifikasi potensi dan kompetisi bisnis kredit, pemasaran terpadu (Integrated Banking Solution), dan monitoring portofolio kredit, dana, dan jasa bank lainnya, serta pengendalian kualitas kredit dan penanganan kredit bermasalah.
Baca Juga: Pemerintah Dorong Lulusan SMK Bisa Kerja di Luar Negeri, Ini Persiapan yang Bisa Dilakukan
Kualifikasi Pelamar:
- Pendidikan minimal S1 IPK minimal 2,75 (skala 4).
- Usia maksimal 25 tahun (belum berulang tahun ke-26 pada saat seleksi awal) bagi fresh graduate, dan 30 tahun (belum berulang tahun ke-31 pada saat seleksi awal) bagi yang memiliki pengalaman di bidang Perbankan minimal 1 tahun.
- Berkelakuan baik yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK).
- Mampu berkomunikasi dengan baik.
- Mampu berbahasa asing (Inggris dan Mandarin) menjadi nilai plus.
- Menyukai tantangan dan memiliki network yang luas.
- Bersedia ditempatkan di seluruh Unit Kerja BRI Regional Office Jakarta 1
Pendaftaran lowongan ini berakhir pada 31 Desember 2024. Bila tertarik, kamu bisa mendaftar melalui laman https://e-recruitment.bri.co.id/.
Baca Juga: Memahami Ciri-Ciri Penipuan Lowongan Kerja yang Marak Terjadi
(*)