Biasanya Diumumkan Awal Tahun, Apakah Seleksi CPNS 2025 Akan Dibuka?

Arintha Widya - Kamis, 9 Januari 2025
Kapan seleksi CPNS 2025 akan dibuka?
Kapan seleksi CPNS 2025 akan dibuka? KanchitDon

Baca Juga: Kapan ASN akan Dipindahkan ke IKN? Ini Tanggapan Menpan RB

Dalam kesempatan tersebut, Rini juga menekankan pentingnya melakukan pemetaan ulang jabatan di setiap kementerian dan lembaga.

Hal ini disebabkan oleh perubahan struktur kabinet, di mana jumlah kementerian bertambah menjadi 48.

"Semua instansi harus melakukan pemetaan jabatan ulang. Kami mulai dari awal karena struktur kementerian sekarang berbeda," ungkap Rini.

Setelah ASN hasil seleksi CPNS 2024 ditempatkan sesuai kebutuhan formasi di masing-masing instansi, pemerintah akan melakukan penghitungan ulang terhadap kebutuhan ASN.

Barulah kemudian kuota seleksi CPNS 2025 bisa ditentukan.

"Jika kementerian merasa kebutuhan ASN sudah cukup, seleksi tidak akan dibuka. Namun, jika masih membutuhkan ASN, seleksi CPNS 2025 akan dibuka," pungkas Rini.

Intinya, seleksi CPNS 2025 akan diadakan apabila ternyata terdapat kementerian atau lembaga pemerintah yang membutuhkan ASN.

Jika tidak, maka pelaksanaannya menunggu kebutuhan ASN periode atau tahun berikutnya.

Baca Juga: Menpan RB Rini Widyantini Usulkan Ini untuk Pengisian ASN di Kementerian Baru

(*)

Sumber: Kontan.co.id
Penulis:
Editor: Arintha Widya


REKOMENDASI HARI INI

Biasanya Diumumkan Awal Tahun, Apakah Seleksi CPNS 2025 Akan Dibuka?