5 Inspirasi Outfit ke Kantor agar Tampil Profesional dan Percaya Diri

Arintha Widya - Jumat, 17 Januari 2025
Mix n match outfit ke kantor agar percaya diri dan profesional.
Mix n match outfit ke kantor agar percaya diri dan profesional. Press Release UNIQLO

Parapuan.co - Kawan Puan, di awal tahun 2025, banyak orang memiliki resolusi untuk mencapai kesuksesan dalam karier sepanjang tahun ini.

Salah satu faktor yang dapat meningkatkan semangat dan rasa percaya diri saat bekerja adalah pakaian yang nyaman dan mendukung aktivitas serta profesionalitas.

Memahami kebutuhan tersebut, perusahaan ritel pakaian asal Jepang, UNIQLO, menghadirkan koleksi "Everyday Work Essential".

Koleksi ini menawarkan berbagai item yang dapat dijadikan ide mix and match kreatif agar gaya pakaian kerjamu selalu dinamis.

"Awal tahun 2025 ini, kita tentunya memiliki semangat baru yang lebih optimis dibandingkan tahun sebelumnya, termasuk dalam meraih performa optimal di tempat kerja," ujar Evy Christina Setiawan, Senior Marketing Manager UNIQLO Indonesia dalam pers rilis yang diterima PARAPUAN.

"Kami percaya bahwa performa optimal dapat dimulai dari hal sederhana namun penting, yaitu kenyamanan dalam berpakaian. Koleksi 'Everyday Work Essential' dari UNIQLO dirancang khusus untuk menunjang penampilan profesional tanpa mengorbankan kenyamanan dan gaya," imbuhnya.

"Dari satu item pakaian, mix and match yang kreatif dapat menciptakan berbagai styling untuk mendukung aktivitas kerja, mulai dari gaya smart casual hingga formal yang chic," kata Evy lagi.

"Kami menghadirkan lima rekomendasi koleksi yang menarik perhatian, nyaman dikenakan untuk bekerja, dan sangat mudah dipadupadankan dengan item lainnya," imbuhnya.

Lantas, apa saja rekomendasi koleksi outfit untuk ke kantor dari UNIQLO? Intip padu padannya di bawah ini!

Baca Juga: Inspirasi Outfit ke Kantor ala Shin Min Ah di Drakor No Gain No Love

1. Tampil Stunning dengan Kemeja Versatile dan Formal yang Timeless

outfit ke kantor agar percaya diri dan profesional: 1
outfit ke kantor agar percaya diri dan profesional: 1 UNIQLO

Kemeja putih adalah item wajib yang versatile dan elegan. UNIQLO menghadirkan Kemeja Katun Putih serta Blus Satin untuk menampilkan sisi anggun dan profesional.

Keduanya dapat dipadukan dengan blazer, rok, atau celana formal serta sepatu pumps atau kitten heels.

Alternatif lain adalah Kemeja Linen Blend Kerah Tegak 3/4 dan Blus Drape yang lembut dan cepat kering.

Untuk pria, pilihan kemeja seperti Kemeja Katun Broadcloth atau Kemeja Oxford memberikan tampilan semi formal hingga formal.

Pekerja kreatif dapat memilih Kemeja Luaran Denim atau Twill untuk gaya smart casual.

2. Anggun dengan Celana atau Rok Andalan yang Meningkatkan Kepercayaan Diri

outfit ke kantor agar percaya diri dan profesional: 2
outfit ke kantor agar percaya diri dan profesional: 2 UNIQLO

Baca Juga: 7 Tips Ngantor Pakai Sneaker agar Tetap Terlihat Formal, Padu Padankan Ini

Celana atau rok kerja andalan menjadi solusi saat dibutuhkan tampilan formal mendadak.

Celana Lebar Lipit dengan desain high-waist cocok untuk semua bentuk tubuh, sedangkan Celana Ankle Rapi memberikan siluet chic dan kasual.

Pilihan lain termasuk Celana Ultra Stretch, Celana Chino, dan Rok Satin yang flowy untuk tampilan feminin.

Alternatif praktis lainnya adalah Gaun Ultra Stretch Tanpa Lengan yang mudah dipadukan dengan berbagai gaya.

3. Setelan Jas dan Celana Nyaman untuk Tampilan Prima

outfit ke kantor agar percaya diri dan profesional: 3
outfit ke kantor agar percaya diri dan profesional: 3 UNIQLO

Setelan Jas dan Celana Bahan Miracle Air dari UNIQLO memberikan kenyamanan maksimal.

Dengan inovasi bahan yang ringan dan cepat kering, jas ini cocok untuk meeting atau bertemu klien.

Untuk padanannya, pria dapat memilih Kemeja Super Non Iron Slim Fit, sementara wanita dapat memadukan setelan dengan Atasan Bra Crop Rib atau AIRism.

Baca Juga: Tampil Modis saat Kerja, Ini 8 Tips Styling Kemeja Polos untuk Perempuan Karier

Lengkapi gaya profesional dengan Celana Miracle Air dan aksesori seperti ikat pinggang atau sepatu pantofel.

4. Sweater dan Luaran untuk Tampilan Optimal Secara Instan

outfit ke kantor agar percaya diri dan profesional: 4
outfit ke kantor agar percaya diri dan profesional: 4 UNIQLO

Untuk suasana kantor yang dingin, UNIQLO menawarkan berbagai sweater dan jaket.

Jaket Pendek Rajut dan Kardigan UV Protection cocok untuk tampilan formal, sementara Sweater 3D Knit memberikan kenyamanan tanpa jahitan.

Pilihan pria termasuk Sweater Washable Milano Rib dan Jaket Blouson Ritsleting untuk gaya kasual yang modern.

5. Fungsionalitas Lebih dari Aksesori Pelengkap dan Baju Dalam yang Nyaman

outfit ke kantor agar percaya diri dan profesional: 5
outfit ke kantor agar percaya diri dan profesional: 5 UNIQLO

UNIQLO menghadirkan AIRism Bra Kamisol untuk wanita serta AIRism T-Shirt untuk pria yang nyaman dan berteknologi DRY.

Koleksi kaus kaki, seperti Kaos Kaki Tumit 3P untuk wanita dan SUPIMA Katun Rib Lebar untuk pria, dirancang untuk kenyamanan ekstra.

Aksesori seperti ikat pinggang berbahan kulit asli menambah kesan elegan dan profesional.

Seluruh koleksi "Everyday Work Essential" UNIQLO memberikan pilihan pakaian berkualitas yang mendukung kenyamanan dan kreativitas dalam memadupadankan gaya kerja.

Variasi gaya ini dapat mencerminkan karakter pribadi, suasana, dan kebutuhan di tempat kerja, sekaligus menunjang kenyamanan selama bekerja.

Baca Juga: Catat, Fashion Item Wajib untuk Berpakaian ke Kantor di Musim Hujan

(*)

Penulis:
Editor: Arintha Widya


REKOMENDASI HARI INI

5 Inspirasi Outfit ke Kantor agar Tampil Profesional dan Percaya Diri