Tersedia Berbagai Bidang, 20 Ide Side Hustle yang Bisa Menambah Penghasilan

Arintha Widya - Rabu, 22 Januari 2025
Berbagai ide side hustle untuk menambah penghasilan.
Berbagai ide side hustle untuk menambah penghasilan. Filmstax

Parapuan.co - Kawan Puan, era digital adalah masa di mana kamu bisa mencoba berbagai cara kreatif untuk menambah penghasilan.

Bahkan, cara kreatif tersebut membuatmu tidak harus meninggalkan pekerjaan utama.

Perencana keuangan Rista Zwestika membagikan berbagai macam side hustle yang bisa kamu mulai segera untuk menambah penghasilan?

Apa saja? Yuk, simak 20 diantaranya menurut Rista Zwestika yang dibagikan melalui Reels Instagram!

1. Content Creator

Membuat konten menarik di platform seperti YouTube, Instagram, atau TikTok bisa menjadi peluang besar untuk mendapatkan penghasilan tambahan.

2. Affiliate Marketing

Bergabunglah dengan program afiliasi untuk mempromosikan produk digital atau fisik, lalu dapatkan komisi dari setiap penjualan.

3. Menjual Produk Sendiri

Baca Juga: Tips Bagi Ibu Bekerja yang Ingin Menjadi Partner dalam Program Affiliate

Jika kamu memiliki keterampilan membuat barang seperti kerajinan tangan atau produk digital, menjualnya secara online adalah cara yang tepat untuk mendapatkan penghasilan.

4. Virtual Assistant

Bantu pemilik bisnis atau profesional mengelola tugas administratif, seperti menjawab email atau menjadwalkan pertemuan.

5. Freelance

Tawarkan keahlianmu, seperti menulis, desain grafis, atau pengembangan web, di platform seperti Upwork atau Fiverr.

6. Social Media Specialist

Kelola akun media sosial untuk bisnis kecil yang membutuhkan strategi pemasaran digital.

7. Ads Specialist

Bantu bisnis membuat dan mengoptimalkan kampanye iklan di Google Ads atau media sosial.

Baca Juga: 3 Cara Jadi Social Media Specialist untuk Pemula yang Tak Berpengalaman

8. Data Analyst

Jika memiliki keahlian analisis data, banyak perusahaan mencari freelancer untuk membantu mereka memahami data bisnis.

9. Ghost Writer

Tulis artikel, buku, atau konten untuk orang lain yang akan dipublikasikan atas nama mereka.

10. Graphic Designer

Buat desain untuk logo, brosur, atau media sosial, lalu tawarkan jasa Anda kepada klien.

11. YouTube Faceless Creator

Ciptakan video menarik tanpa harus menunjukkan wajah, seperti video edukasi atau ulasan produk.

12. Facebook Pro Creator

Baca Juga: Demi Meningkatkan Kualitas Influencer, Siblings Media Edukasi Para Content Creator

Manfaatkan Facebook untuk menghasilkan uang dengan membuat konten video yang menarik.

13. DIY Craft Seller

Jual barang hasil kreasi tangan, seperti dekorasi rumah atau perhiasan, di platform seperti Etsy.

14. Translator

Jika menguasai bahasa asing, gunakan keahlian tersebut untuk menerjemahkan dokumen atau konten lainnya.

15. Fotografer

Jual hasil jepretanmu ke situs stok foto atau tawarkan jasa fotografi untuk acara.

16. Makeup Artist (MUA)

Baca Juga: Bukan Hanya Merias Wajah, Ini 5 Skill yang Harus Dimiliki MUA Profesional

Tawarkan layanan rias wajah untuk acara pernikahan, pesta, atau sesi pemotretan.

17. Tutor Online

Bagikan pengetahuanmu di bidang tertentu yang kamu tekuni dengan mengajar siswa secara daring.

18. Video Editor

Edit video untuk kreator konten atau perusahaan yang membutuhkan.

19. SEO Konsultan

Bantu website bisnis meningkatkan peringkat mereka di mesin pencari dengan optimasi SEO.

20. Web/App Developer

Jika memiliki keterampilan coding, tawarkan jasa pembuatan atau pengembangan website dan aplikasi.

Sebenarnya masih banyak ide lain yang bisa kamu lakukan, termasuk jadi dropshipper dan reseller. Bagaimana?

Baca Juga: Ide Usaha untuk Ibu Rumah Tangga Selain Jadi Reseller dan Dropshipper

(*)

Sumber: Instagram
Penulis:
Editor: Arintha Widya


REKOMENDASI HARI INI

Bebas Jeratan Utang Pinjaman Online bersama BISALUNAS, Ini Layanannya!