4 Manfaat Puasa untuk Kesehatan Lambung, Penderita Gerd Perlu Tahu

Saras Bening Sumunar - Selasa, 4 Maret 2025
Manfaat puasa untuk lambung.
Manfaat puasa untuk lambung. PeopleImages

2. Membantu Meredakan Gejala Gerd

Manfaat puasa untuk lambung lainnya adalah membantu meredakan gejala gerd (gastroesophageal reflux disease). Manfaat ini diperoleh dari perubahan gaya hidup selama puasa seperti pola makan yang lebih teratur (di jam yang sama saat buka puasa dan sahur).

Puasa juga dapat membantu penderita gerd untuk mengelola stres sebaik mungkin, sehingga bisa mengurangi risiko asam lambung naik.

3. Mengurangi Gerakan Usus dan Lambung 

Manfaat puasa untuk kesehatan lambung lainnya adalah mengurangi gerakan pada usus dan lambung. Selama berpuasa, usus dan lambung akan menurunkan aktivitas gerakannya karena tidak terdapat makanan atau minuman yang bisa dicerna. Bila gerakannya berkurang, terjadinya gesekan yang meningkatkan risiko luka pada lapisan lambung juga semakin berkurang.

4. Meningkatkan Kesehatan Pencernaan

Puasa juga dapat meningkatkan kesehatan sistem pencernaan secara keseluruhan, termasuk lambung. Pasalnya, dengan berpuasa, tubuh memberikan waktu yang cukup bagi sistem pencernaan untuk beristirahat. Bila kesehatan pencernaan terjaga, risiko gangguan lambung juga berkurang.

Tips Puasa untuk Penderita Asam Lambung

Penderita asam lambung memang perlu lebih berhati-hati ketika menjalani puasa. Namun, selama bisa menjaga pola makan dengan baik, kamu dapat mencegah timbulnya gejala asam lambung saat puasa.

Ada beberapa tips puasa untuk penderita asam lambung yang bisa diterapkan, adapun tips tersebut, yakni:

- Tidak melewatkan waktu sahur.

- Buka puasa tepat waktu.

- Hindari tidur setelah makan.

- Menghindari makanan pemicu asam lambung.

Baca Juga: 3 Cara Agar Kebutuhan Nutrisi Anak Tetap Terpenuhi Selama Puasa Ramadan

(*)

Sumber: Siloam Hospitals
Penulis:
Editor: Kinanti Nuke Mahardini


REKOMENDASI HARI INI

5 Cara Menolak Ajakan Bukber dengan Sopan Tanpa Menyakiti Hati