Ini Rekomendasi Smartphone untuk Gamers, Harga Mulai Rp 2 Jutaan

Tim Parapuan - Rabu, 5 Maret 2025
Infinix Note 50 Pro
Infinix Note 50 Pro

Parapuan.co - Di jaman secanggih ini, smartphone bukan hanya digunakan untuk alat komunikasi. Namun, smartphone sudah menjadi bagian dari gaya hidup, mulai dari pekerjaan sampai hiburan, seperti menonton dan bermain games.

Kabar baik untuk para gamers dan Kawan Puan yang sedang mencari smartphone dengan tampilan stylish, hingga performa tinggi, tetapi dengan harga yang masih terjangkau, Parapuan punya rekomendasi untukmu. 

Perkenalkan Infinix NOTE 50 dan Infinix NOTE 50 pro yang resmi diluncurkan pada Senin (3/3/2025). Lini terbaru Infinix NOTE series ini sengaja dirancang sebagai AI Gaming Phone, sekaligus menghadirkan kombinasi performa bertenaga berbasis AI, pengalaman bermain yang mulus dan responsif, serta desain premium.

Berikut beberapa spesifikasi yang bisa jadi bahan pertimbangan Kawan Puan untuk memilih smartphone yang all in one.

Digadang-gadang sebagai smartphone gaming, durabilitas daya menjadi salah satu keunggulan utama Infinix NOTE 50 Series, yang didukung teknologi pengisian super cepat dan kapasitas baterai besar.

NOTE 50 series ini berkapasitas 5200mAh. Dengan teknologi FastCharge, NOTE 50 Pro dapat mengisi daya baterai dalam 38 menit dalam 90W Hyper Mode, sementara NOTE 50 mengusung 45W FastCharge untuk efisiensi daya optimal.

Fitur 30W Wireless FastCharge tersedia di kedua model, untuk memberikan fleksibilitas bagi penggunanya. Layar Infinix NOTE series menggunakan AMOLED 6,78 inci dengan refresh rate hingga 144Hz, yang memastikan pengalaman visual lebih tajam dan imersif.

NOTE 50 Pro memiliki tingkat kecerahan hingga 1300 nits, lebih tinggi dibandingkan NOTE 50 yang mencapai 1000 nits, untuk memastikan visibilitas tetap optimal di berbagai kondisi pencahayaan.

Infinix bekerja sama dengan DeepSeek-RI dan Folax Assistant memastikan navigasi lebih responsif, pencarian lebih cepat, dan efisiensi pemrosesan yang optimal.

Baca Juga: 5 Aplikasi Smartphone yang Wajib Dimiliki oleh Perempuan Modern

Tak hanya itu, untuk perempuan, spesfikasi kamera juga salah satu penunjang yang harus dimiliki di smartphone. Infinix NOTE 50 Series menghadirkan pengalaman mobile fotografi yang lebih tajam dan stabil dengan kamera utama 50MP yang didukung Optical Image Stabilization (OIS). 

Khusus di NOTE 50 Pro, Bio-Active Halo AI Lighting menghadirkan pemantauan kesehatan secara real-time. Dengan Bio-Active Halo AI Sensor, kamu dapat mendeteksi detak jantung dan kadar oksigen dalam darah hanya dengan satu sentuhan. 

Untuk hiburan lebih maksimal, dual speakers JBL dengan teknologi 360-degree sound menghadirkan audio jernih. Dukungan Hi-Res Audio dan DTS Sound Processing memastikan pengalaman suara lebih mendalam saat mendengarkan musik, menonton film, atau bermain game.

Infinix NOTE 50 dijual dengan harga resmi Rp 2.899.000, sementara NOTE 50 Pro dibanderol Rp 3.199.000. Namun jangan khawatir, selama periode peluncuran, tersedia harga spesial Rp 2.699.000 untuk NOTE 50 dan Rp 2.999.000 untuk NOTE 50 Pro.

Baca Juga: Detoks Sosial Media dengan Dumbphone: Apa Itu dan Kenapa Jadi Tren?

 
(*)

Celine Night

Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

Bagaimana Memilih Nama Bayi yang Tepat? Hindari Terlalu Panjang