Penyebab dan Gejala Telinga Tuli Sebelah, Kapan Harus ke Dokter?

Saras Bening Sumunar - Kamis, 13 Maret 2025
Penyebab dan gejala telinga tuli sebelah.
Penyebab dan gejala telinga tuli sebelah. Freepik

Parapuan.co - Pernahkah Kawan Puan terbangun dengan satu telinga yang mendadak tidak bisa mendengar dengan baik? Atau ketika kamu mendengarkan musik, tiba-tiba telinga mengalami tuli sebelah?

Saat menghadapi situasi ini, kamu mungkin menilai jika ini hanya akan terjadi sementara karena adanya kotoran yang menyumbat saluran. Saat gangguan ini tidak kunjung membaik dalam beberapa jam, bahkan bertahan sepanjang hari, kekhawatiran pun muncul. Telinga yang tiba-tiba tuli sebelah bisa menjadi tanda adanya kondisi medis serius dan memerlukan penanganan segera.

Kehilangan pendengaran mendadak pada satu telinga atau yang juga dikenal dengan sudden deafness sering kali terjadi tanpa peringatan dan dapat berdampak signifikan pada kualitas hidup seseorang. Kondisi ini bisa disebabkan oleh berbagai faktor, mulai dari infeksi virus hingga masalah sirkulasi darah yang mengganggu saraf pendengaran.

Memahami penyebab potensial dari tuli mendadak pada satu telinga sangat penting agar kamu bisa segera mencari pertolongan medis yang tepat. Merangkum dari laman Mayo Clinicberikut PARAPUAN merangkum penjelasan lengkapnya untukmu: 

Penyebab Telinga Tuli Sebelah

1. Kerusakan pada Telinga Bagian Dalam

Suara keras dapat menyebabkan kerusakan pada sel saraf di koklea yang mengirimkan sinyal suara ke otak. Sel saraf yang rusak pada akhirnya tidak dapat mengirimkan sinyal listrik dengan baik, hal ini menyebabkan gangguan pendengaran.

2. Penumpukan Kotoran Telinga

Seiring berjalannya waktu, kotoran telinga dapat menyumbat telinga dan menghalangi gelombang suara melewatinya. Pembersihan kotoran telinga dapat membantu memulihkan pendengaran.

Baca Juga: Alasan Mengapa Tidur Siang Itu Penting, Terutama untuk Perempuan

3. Gendang Telinga Pecah

Suara keras, perubahan tekanan secara tiba-tiba, menusuk gendang telinga dengan benda, dan infeksi dapat menyebabkan gendang telinga pecah. Situasi ini pada akhirnya menyebabkan gangguan pendengaran, termasuk telinga tuli sebelah.

Gejala Gangguan Pendengaran Telinga Tuli Sebelah Secara Mendadak

- Meredam suara bicara dan suara lainnya.

- Kesulitan memahami kata-kata, terutama saat berada di tengah keramaian atau tempat bising.

- Kesulitan mendengar huruf alfabet yang bukan vokal.

- Sering meminta orang lain untuk berbicara lebih lambat, jelas, dan keras.

- Perlu menaikkan volume televisi atau radio.

- Menghindari beberapa lingkungan sosial.

- Terganggu oleh kebisingan latar belakang.

- Telinga berdenging, dikenal sebagai tinnitus.

Kapan Harus Mengunjungi Dokter?

Jika Kawan Puan tiba-tiba kehilangan pendengaran, terutama pada satu telinga segera cari pertolongan medis. Bicaralah pada penyedia layanan kesehatan terutama jika kondisi ini mengganggu aktivitasmu.

Jangan sepelekan masalah kesehatan satu ini, Kawan Puan!

Baca Juga: 5 Efek Samping Makan Berlebihan saat Berbuka yang Jarang Diketahui

(*)

Sumber: Mayo Clinic
Penulis:
Editor: Kinanti Nuke Mahardini


REKOMENDASI HARI INI

Sempat Dimintai Ganti Rugi, Ini Fakta Hubungan Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron