Kriteria Khusus Berdasarkan Posisi
1. Section Editor Jurnal KB
Bagi kandidat yang tertarik menjadi Section Editor Jurnal KB, berikut adalah kriteria yang harus dipenuhi:
- Aktif dan bersedia menangani proses editorial hingga selesai.
- Memiliki pengalaman dalam publikasi artikel ilmiah di jurnal nasional maupun internasional (memiliki ID publikasi).
- Menguasai tata bahasa dan memiliki keterampilan menyunting naskah dengan baik.
- Memahami sistem manajemen jurnal berbasis Open Journal System (OJS).
2. Reviewer Jurnal KB
Sementara itu, bagi pelamar yang ingin menjadi Reviewer Jurnal KB, syarat yang harus dipenuhi meliputi:
- Memiliki minimal gelar Magister (S2) dalam bidang yang relevan dengan Jurnal KB.
- Berpengalaman serta aktif menulis artikel ilmiah di jurnal nasional maupun internasional bereputasi (memiliki akun Google Scholar, Scopus, atau WoS).
- Bersedia melakukan proses review terhadap artikel dalam waktu yang telah ditentukan melalui sistem OJS (Open Journal System).
- Tidak memiliki konflik kepentingan dalam proses review jurnal.
Cara Pendaftaran
Jika memenuhi kualifikasi di atas, segera kirimkan Curriculum Vitae (CV) ke email berikut:
- ditkesbangga2025@gmail.com
- kbjurnal@gmail.com
- CC: e-jurnal@bkkbn.go.id
Atau, jika memerlukan informasi lebih lanjut, kamu bisa menghubungi Contact Person: 0811-1979-402.
Jadwal Seleksi
- Masa pendaftaran: 6 - 18 Maret 2025
- Wawancara hybrid: 19 - 20 Maret 2025
- Pengumuman seleksi: 25 Maret 2025
Penting untuk dicatat bahwa proses seleksi ini tidak dipungut biaya (gratis). Bagi yang memiliki passion di bidang akademik dan pengelolaan jurnal, ini adalah kesempatan emas untuk berkontribusi dalam dunia publikasi ilmiah bersama Kemendukbangga.
Baca Juga: Posisi Lowongan Kerja untuk Disabilitas di Rekrutmen Bersama BUMN 2025
(*)