Parapuan.co - Berkunjung ke Museum RA Kartini di Rembang mungkin bisa menjadi pilihan untuk turut memeriahkan Hari Kartini yang jatuh setiap 21 April. Museum ini menampilkan berbagai koleksi milik sang pahlawan perempuan.
Sebagai informasi, Museum RA Kartini merupakan destinasi bersejarah yang memperingati perjuangan Kartini dalam urusan emansipasi perempuan di Indonesia. Buat kamu yang ingin berkunjung, berikut PARAPUAN merangkum beberapa faktanya dilansir laman Kompas.com:
1. Lokasi Museum RA Kartini
Terletak di Jalan Gatot Subroto nomor 8, Rembang, Jawa Tengah, museum ini awalnya merupakan kamar tempat tinggal Kartini saat menjadi istri Bupati Rembang, Raden Mas Aryo Adipati (R M A A) Djojoadiningrat.
Didirikan pada tahun 1967 atas prakarsa Bupati Rembang saat itu Adnan Widodo, museum ini dikenal sebagai Museum Kamar Pengabadian R.A. Kartini. Bangunan museum ini memiliki luas 3.732,4 meter persegi dengan lahan seluas 19.306 meter persegi.
2. Pernah di Mengalami Revitalisasi
Pada tahun 2011, museum ini mengalami revitalisasi oleh Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata RI. Rumah dinas bupati yang sebelumnya menjadi tempat tinggal Kartini diubah menjadi museum secara keseluruhan, dan namanya diubah menjadi Museum R A Kartini Rembang.
Arsitektur museum menggabungkan gaya Jawa dan kolonial, dengan pendopo besar di bagian depan dan kolom-kolom bergaya Eropa yang terbuat dari campuran kapur dan pasir. Terdapat 20 pilar putih polos, 10 pilar putih besar bergerigi, dan 4 pilar utama berbentuk soko guru dari kayu jati.
3. Koleksi Museum Kartini
Baca Juga: Ziarah ke Makam Kartini, Yuk Coba Kuliner Khas Rembang Lontong Tuyuhan
Musuem ini menyimpan 224 koleksi yang terbagi dalam enam kategori, yakni etnografika, historika, filologi, keramologika, teknologika, dan seni rupa. Beberapa koleksi penting meliputi tempat tidur, bathub pribadi, meja makan, mesin jahit, dan meja untuk merawat bayi milik RA Kartini.
Pengunjung dapat menjelajahi berbagai ruang pameran, seperti ruang pengabadian R A Kartini, serambi timur dan taman inspirasi, serta ruang kamar tidur R M A A Djojoadiningrat.
Selain itu, ada ruang keluarga, ruang makan keluarga, ruang batik dan lukisan, ruang habis gelap terbitlah terang, ruang koleksi buku, juga ruang mengajar R A Kartini Untuk memudahkan akses, museum menyediakan tur virtual 360 derajat yang memungkinkan pengunjung menjelajahi setiap ruangan secara online.
4. Harga Tiket Masuk
Tiket masuk museum sangat terjangkau, yaitu Rp5 ribu untuk dewasa dan Rp4 ribu untuk anak-anak. Menjelang Hari Kartini, pengunjung juga dapat menikmati pemutaran film animasi Trinil (Kartini Kecil) secara gratis.
Film tersebut menampilkan bagaimana kehidupan masa kecil RA Kartini, termasuk perjalanan ketika dirinya mengupayakan perempuan mendapatkan kesetaraan.
Sebagi informasi, Museum R A Kartini Rembang bukan hanya tempat penyimpanan artefak sejarah, tetapi juga pusat edukasi dan inspirasi bagi generasi muda untuk memahami serta menghargai perjuangan Kartini dalam memperjuangkan hak-hak perempuan di Indonesia.
Kawan Puan, itu tadi berbagai fakta Museum RA Kartini yang berlokasi di Rembang. Apakah kamu tertarik untuk berkunjung ke sana?
Baca Juga: 6 Rekomendasi Tempat Wisata Jejak Kartini, Ada di Jepara dan Rembang
(*)