Parapuan.co - Rumah seolah menjadi satu-satunya tempat kita bisa menemukan ketenangan dan kenyamanan. Salah satu cara efektif untuk menciptakan suasana menenangkan di dalam rumah adalah dengan menghadirkan tanaman hias.
Tidak hanya mempercantik ruangan, tanaman hias juga memberikan manfaat kesehatan, seperti meningkatkan kualitas udara dan mengurangi stres. Namun, untuk mendapatkan manfaat maksimal, penting mengetahui tempat terbaik dalam meletakkan tanaman hias di dalam rumah.
Penempatan tanaman hias yang tepat tidak hanya berpengaruh pada estetika ruangan, tetapi juga pada kesehatan tanaman itu sendiri. Tanaman membutuhkan cahaya, udara, dan kelembapan yang sesuai untuk tumbuh dengan baik.
Meletakkan tanaman di tempat yang salah bisa menyebabkan pertumbuhan terhambat, bahkan kematian tanaman. Oleh karena itu, memahami karakteristik setiap ruangan dan kebutuhan tanaman sangat penting sebelum memutuskan di tempat meletakkannya.
Ruangan Terbaik untuk Meletakkan Tanaman Hias
1. Ruang Keluarga
Ruang keluarga adalah pusat aktivitas dan interaksi antar anggota keluarga. Menambahkan tanaman hias di ruangan ini dapat menciptakan suasana hangat dan menyegarkan.
Tanaman seperti spider plant, sirih gading, dan tanaman gantung sangat cocok untuk ruang keluarga karena simbol pertumbuhan dan perkembangan. Selain itu, tanaman lidah mertua juga direkomendasikan karena perawatannya yang mudah dan bentuknya menarik
2. Ruang Makan
Baca Juga: Manfaat Menaruh Tanaman Hias di dalam Ruangan: Bisa Tingkatkan Kebahagiaan
Meletakkan tanaman hias di ruang makan dapat menjadi titik fokus yang menarik dan menambah energi positif. Tanaman sukulen dengan penampilan khasnya dapat memberikan sentuhan estetika yang unik dan memperkaya suasana makan bersama keluarga.
3. Kamar Mandi
Kamar mandi sering kali memiliki kelembapan tinggi, yang sebenarnya ideal untuk beberapa jenis tanaman hias. Tanaman seperti pakis, lidah mertua, dan sirih gading dapat tumbuh dengan baik di lingkungan lembap. Letakkan tanaman di rak terbuka agar tetap mendapat cahaya dan udara yang cukup.
4. Kamar Tidur
Menempatkan tanaman hias di kamar tidur dapat membantu menciptakan suasana yang tenang dan rileks. Beberapa tanaman bahkan memiliki kemampuan untuk meningkatkan kualitas udara di malam hari, seperti lidah mertua dan peace lily. Namun, pastikan tanaman mendapatkan cahaya yang cukup dan tidak mengganggu sirkulasi udara di kamar.
Tempat Sebaiknya Dihindari untuk Meletakkan Tanaman
Tidak semua tempat di dalam rumah cocok untuk tanaman hias. Beberapa area justru dapat membahayakan kesehatan tanaman atau merusak barang-barang lainnya di rumah. Berikut beberapa tempat yang sebaiknya dihindari:
Atas kulkas: Area ini sering kali gelap dan lembap, serta suhu yang tidak stabil dapat merugikan tanaman. Kulkas mengeluarkan panas saat beroperasi, yang dapat membuat tanaman cepat kehilangan kelembapannya.
Dekat peralatan elektronik: Tanaman membutuhkan kelembapan, sementara peralatan elektronik dapat menghasilkan panas yang berlebihan, ini tidak baik untuk tanaman.
Area dengan sirkulasi udara buruk: Tanaman membutuhkan udara segar untuk fotosintesis. Meletakkannya di area yang pengap dapat menghambat pertumbuhan tanaman.
Baca Juga: Tanaman Hias Dipenuhi Ulat Bulu? Buat Pestisida Alami Ini untuk Mengatasinya
(*)