Serupa Tapi Tak Sama, Ini Lo Perbedaan GERD dan Asam Lambung

Anna Maria Anggita - Senin, 22 Februari 2021
Beda Asam Lambung dan GERD
Beda Asam Lambung dan GERD tribunnews.com

Parapuan.co - Kawan Puan apakah kamu pernah mendengar desas-desus bahwa GERD dan asam lambung itu hal yang sama?

Pasalnya masih banyak juga lo dari masyarakat Indonesia yang masih menyamakan kalau GERD itu tidak ada bedanya dengan asam lambung.

Yuk jangan sampai termakan kabar burung tersebut.

Memang keduanya adalah gangguan lambung dan gejala awalnya pun hampir mirip, akan tetapi tetap saja keduanya hal yang berbeda.

Baca Juga: Berefek pada Perempuan, Ini yang Akan Terjadi Jika Kamu Rutin Konsumsi Gula Merah

GERD adalah singkatan dari gastroesophageal reflux disease

GERD terjadi akibat dari katup atau klep sfingter esofagus bagian bawah melemah.

Ketika kondisi melemah, katup akan menjadi kendor dan memungkinkan asam lambung yang semestinya bertahan di perut jadi naik ke kerongkongan.

Sedangkan untuk penyakit asam lambung atau gastritis adalah kondisi ketika lapisan pelindung lambung mengalami peradangan atau pembengkakan.

Peradangan yang terjadi disebabkan oleh infeksi bakteri yang akhirnya menimbulkan luka di lambung.

Sumber: Kompas.com,tribunnews
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

Jenis Makanan Tinggi Gula, Bahaya untuk Kesehatan Tubuh Perempuan