Gejala
Pola gejala yang terjadi dari kedua penyakit lambung ini bisa dibedakan.
Berikut ini gejala yang sering terjadi ketika gastritis kambuh:
- Mual
- Muntah
- Begah di perut bagian atas, terutama seusai makan
- Sakit perut dan kembung
- Kehilangan selera makan
- Muntah darah atau muntah berwarna hitam
- Tinja berwarna hitam
Baca Juga: Ajak Anak Rutin Berolahraga Bisa Tumbuhkan Rasa Kepercayaan Dirinya
Sementara itu, gejala GERD memiliki bentuk dan berbeda dari maag, yakni
- Sensasi terbakar di dada (heartburn)
- Sakit dada
- Kesulitan menelan makanan
- Ada sensasi yang mengganjal di tenggorokan.
Tak hanya itu aja, jika GERD kambuh pada malam hari, maka ada gejala lain yang timbul, yaitu:
- Batuk kronis
- Radang tenggorokam
- Sesak napas
- Kualitas tidur terganggu.
Penanganan Medis
Dalam penanganan medis atau pengobatan, keduanya memiliki prinsip yang berbeda.