Misalnya begini, kalau kulitmu berminyak, lebih baik hindari memakai produk bedak yang mengandung minyak.
“Bedak itu bagus atau tidak, bergantung dengan jenis kulit dan tipe kulit yang dipakai,” ujarnya.
Tak hanya itu saja, ternyata ada juga tips lainnya dari Dhini untuk membantu kita mengenali bedak. Berikut ulasannya.
Baca Juga: 3 Mitos Kecantikan yang Terdengar Bohong Padahal Asli. Apa Saja?
Bedak Menutup Pori-pori?
Selama ini kita pasti sering dengar kalau bedak sebenarnya menutup pori-pori sehingga kulit sulit untuk bernapas.
Menurut Dhini, persepsi itu kurang tepat. Karena, sebenarnya yang menutup pori-pori itu bukanlah bedak, melainkan sel-sel kulit mati.
“Ini pemahaman yang salah, sebenarnya bukan bedaknya yang menutupi pori-pori. Tapi, sel-sel kulit yang sudah mati,” jelas dr. Dhini.
Tapi, sebetulnya, sel kulit mati ini juga bisa berasal dari produk yang tidak cocok lho.