"Ketika seks dipandang sebagai tugas, penting bagi kedua pasangan untuk meluangkan waktu untuk berhubungan intim. Bagaimanapun, seks adalah bagian penting dari berhubungan dengan orang yang paling Anda cintai — dan kembali ke tempat tidur bersama bisa mengasyikkan setelah beberapa waktu.
"Dalam hubungan tanpa seks, penting untuk berbicara secara terbuka satu sama lain untuk mengomunikasikan apa yang Anda berdua butuhkan," jelas Alman, MFT, CST. sebagai terapis pasangan.
Dari sini, kamu bisa tahu bagaimana kebutuhan satu dan lainnya. Kemudian bicarakan secara baik-baik, dan cobalah untuk bercinta.
Tapi, disarankan agar kamu tidak membandingkan hubunganmu dengan yang pasangan lain ya.
Baca Juga: Hobi Berkendara Motor? Ketahui 9 Posisi Berkendara yang Benar Ini!
Bangun keintiman
Melansir Very Well Mind, Bila kamu dan pasangan sudah sepakat untuk bercinta. Lebih baik kamu bikin jadwal agar bercinta jadi rutin.
Ini mungkin terdengar tidak romantis ya, tapi bikin jadwal bisa membuat kamu dan pasangan jadi bersemangat.
Selain seks, kamu bisa juga melakukan kegiatan untuk menghangatkan hubungan dengan pasangan.
Misalnya, nonton bersama pasangan sambil peluk mesra. Kamu juga bisa melakukan pijat bersama pasangan untuk menumbuhkan emosional dari sentuhan fisik.
Paling seru sih, kalau kamu dan pasangan bisa traveling bersama sehingga keintiman bisa terbangun dengan suasana hati gembira. (*)