Mudah di Rumah: Cegah dan Obati Kuku Rusak dengan 5 Bahan Alami

Hananda Praditasari - Senin, 22 Maret 2021
Mudah dilakukan di rumah! Ini cara mengatasi kuku rusak dengan 5 bahan alami.
Mudah dilakukan di rumah! Ini cara mengatasi kuku rusak dengan 5 bahan alami. Singjai20

3. Minyak Kelapa

Kelapa cukup dikenal mampu dimanfaatkan untuk menjaga kesehatan kutikula dan kuku.

Untuk menjaga kesehatan kuku, pijat kuku dengan minyak kelapa.

Bila dilakukan berkala, maka kuku kita pun akan lebih kuat dan sehat dari waktu ke waktu.

4. Bawang Putih

Bawang putih memiliki sifat antijamur dan antibakteri yang dapat mencegah tumbuhnya jamur pada kaki.

Jika jari-jari kaki Kawan Puan rentan terhadap infeksi, coba hancurkan beberapa siung bawang putih.

Lalu, oleskan pada area tersebut sampai sembuh.

Baca Juga: Minyak Kelapa dan 2 Bahan Tradisional Ini Bisa Atasi Bibir Pecah-pecah

5. Cuka Apel (Apple Cider Vinegar)

Mau punya kuku tangan dan kaki yang bersih dan berkilau?

Kawan Puan bisa coba membuat campurkan cuka sari apel dan air dengan perbandingan yang sama.

Lalu, rendam kuku dalam campuran ini.

Kalau kukumu mudah patah atau sudah menguning, bisa gunakan kapas untuk mengoleskannya ke kuku.

Lima bahan alami ini mudah didapat, dan cara mengaplikasikannya pada kuku jari tangan dan kaki pun gampang.

Mari rajin merawat kesehatan dan kecantikan kuku kita, Kawan Puan. Mudah kan, dilakukan di rumah!? (*)

Sumber: Pink Villa
Penulis:
Editor: Indira D. Saraswaty