Parapuan.co - Tak harus di masa pandemi, di hari-hari sebelumnya pun masalah kuku rusak pasti pernah membayangi kita, Kawan Puan.
Dari mulai kuku retak, terkelupas, rapuh, sampai menguning karena terlalu sering dan terlalu lama memakai cat kuku.
Selain karena cat kuku, penyebab kuku rusak seperti yang disebutkan di atas juga bisa karena memakai penghapus cat kuku terlalu berlebihan.
Untungnya, ada cara merawat kuku agar sehat dan kuat di rumah yang tak perlu merogoh kantong terlalu dalam.
Baca Juga: Wajib Tahu! 6 Kebiasaan yang Memengaruhi Kulit Agar Tidak Breakout
Banyak pengobatan rumahan yang berhasil merawat kuku menjadi lebih indah dengan cara menggunakan bahan tradisional seperti berikut.
Melansir dari Pinkvilla.com, berikut cara mencegah dan mengobati kuku rusak dengan 5 bahan alami yang mudah didapat dan mudah dilakukan di rumah!
1. Tea Tree Oil (Minyak Pohon Teh)
Dikenal karena sifat anti jamurnya, tea tree oil sangat baik untuk menjaga kuku tetap bersih dan sehat.
Jadi bukan hanya untuk mengatasi jerawat nih, Kawan Puan, hehe.
Cara pakainya: Oleskan sedikit tea tree oil pada kapas dan oleskan pada kuku sekali setiap hari selama seminggu untuk hasil terbaik.
Baca Juga: Bisa Dipakai untuk Alat Makeup, Ini Fungsi Lain Cotton Bud Selain Bersihkan Telinga
2. Jus Lemon dan Soda Kue
Potongan kuku sudah oke, tapi warnanya sedang menguning.
Ah, ini paling menyebalkan ya, Kawan Puan. Kadang malah jadi membuat kita ingin menutupinya dengan memakai cat kuku lagi.
Jangan, ya! Sebab kuku yang menguning itu terjadi karena penggunaan cat kuku yang berlebihan.
Memolesnya kembali dengan cat kuku hanya akan memperburuk kondisi kuku kita.
Lebih baik coba peras air dari satu buah lemon dan campurkan dengan sedikit soda kue.
Lalu, gosok kuku secara menyeluruh dengan campuran ini dan biarkan selama 10 menit sebelum mencucinya dengan bersih.
Baca Juga: Coba Yuk, 4 Cara Sederhana Memanfaatkan Pakaian Bekas di Rumah!
3. Minyak Kelapa
Kelapa cukup dikenal mampu dimanfaatkan untuk menjaga kesehatan kutikula dan kuku.
Untuk menjaga kesehatan kuku, pijat kuku dengan minyak kelapa.
Bila dilakukan berkala, maka kuku kita pun akan lebih kuat dan sehat dari waktu ke waktu.
4. Bawang Putih
Bawang putih memiliki sifat antijamur dan antibakteri yang dapat mencegah tumbuhnya jamur pada kaki.
Jika jari-jari kaki Kawan Puan rentan terhadap infeksi, coba hancurkan beberapa siung bawang putih.
Lalu, oleskan pada area tersebut sampai sembuh.
Baca Juga: Minyak Kelapa dan 2 Bahan Tradisional Ini Bisa Atasi Bibir Pecah-pecah
5. Cuka Apel (Apple Cider Vinegar)
Mau punya kuku tangan dan kaki yang bersih dan berkilau?
Kawan Puan bisa coba membuat campurkan cuka sari apel dan air dengan perbandingan yang sama.
Lalu, rendam kuku dalam campuran ini.
Kalau kukumu mudah patah atau sudah menguning, bisa gunakan kapas untuk mengoleskannya ke kuku.
Lima bahan alami ini mudah didapat, dan cara mengaplikasikannya pada kuku jari tangan dan kaki pun gampang.
Mari rajin merawat kesehatan dan kecantikan kuku kita, Kawan Puan. Mudah kan, dilakukan di rumah!? (*)