Artikel lain pada Kompas.com menyebutkan bahwa kita harus melunasi semua utang terlebih dahulu sebelum mulai investasi.
Tujuannya tentu supaya kita bisa berinvestasi dengan fokus, ya.
Alangkah sayangnya jika uang yang sudah kita kumpulkan untuk, misalnya, membeli emas demi investasi justru terpakai untuk membayar utang.
Baca Juga: Jangan Panik! Contek 3 Tips Praktis untuk Lunasi Utang Kartu Kredit
Alih-alih emasnya terbeli, kita malah jadi tertunda untuk berinvestasi emas karena uangnya kerap digunakan untuk melunasi utang.
Jadi, kalau Kawan Puan punya utang, lunasi dulu semuanya baru mulai berinvestasi, ya.