Parapuan.co - Mengenalkan hal baru pada anak tentu bukan hal yang mudah untuk orang tua.
Apalagi bagi orang tua yang baru pertama memiliki buah hati.
Seperti yang dialami Shandy Aulia dan suami nih.
Baru pertama memiliki putri, tentu banyak hal terasa baru bagi Shandy, salah satunya ketika mengenalkan si kecil pada hewan.
Baca Juga: Anak Susah Makan Sayur? Cobalah 5 Tips Ini untuk Mengatasinya
Melansir Instagramnya, Rabu (25/3/2021), Shandy terlihat mengajak si kecil Claire ke Bali Zoo bersama suami.
Di sana, Claire belajar mengenal berbagai hewan yang ada, termasuk memegangnya secara langsung.
Yang unik, Claire dengan sangat berani memegang hewan yang terbilang berbahaya yakni ular.
View this post on Instagram
Tentu hal ini sukses menyita perhatian netizen nih yang justru ngeri melihat anak kecil memegang ular.
Baca Juga: Ini 5 Cara Usir Rasa Lelah Jelang Persalinan, Ibu Hamil Wajib Tahu!
Tapi tenang Kawan Puan, asal diawasi dan ditemani, apa yang dilakukan Shandy ini justru bermanfaat loh untuk membantu anak mengenal makhluk hidup.
Nah buat Kawan Puan yang bingung gimana langkah mengenalkan hewan pada anak, yuk simak tips berikut dilansir dari Tabloid Nakita via Kompas.com.
1. Ceritakan Soal Kisah Hewan
Menurut Hedi Anggraheini, Psi dari UnityAreta Jayasri Jakarta, kamu bisa mulai dengan menceritakan kisah seputar hewan.
Baca Juga: Obat Nyamuk Bakar, Semprot, dan Lotion, Mana yang Paling Aman untuk Bayi?
Bisa tentang habitatnya, pola hidup, makanan, atau juga sifatnya.
Hal ini akan membuat anak tertarik dan lebih penasaran soal hewan yang asli.
2. Mulai Mengenalkan Anak dengan Hewan
Sebelum mengajaknya langsung melihat hewan, kamu bisa mulai mengenalkannya dengan memperlihatkan buku, foto, atau juga film tentang binatang.
Jika sudah, kamu bisa mulai mengenalkan secara langsung dengan mendatangi kebun binatang, atau bahkan mulai memelihara.
Baca Juga: Seru dan Menyenangkan, Ini 7 Aktivitas untuk Ajarkan Anak Tentang Alam
3. Minta Nasihat pada yang Berpengalaman
Jika memang sudah ingin memelihara, mintalah saran pada ahli, bisa dokter hewan, atau teman yang sudah biasa memelihata hewan.
4. Cari Buku atau Referensi Lain Saat akan Memelihara Hewan
Agar bisa merawat dengan baik, carilah banyak referensi dalam memelihara hewan.
Jika sudah ajak anak mengaplikasikan ilmu itu, misalnya saat memberi makan atau membersihkan kotorannya.
(*)