Setelah ia mulai tenang, biarkan bayi untuk beristirahat.
Kita juga bisa menepuk atau mengusap punggungnya secara perlahan sampai ia tertidur.
Tapi di samping itu, tubuh kita juga harus rileks.
Bila kita tidak rileks saat menggendongnya, ia juga akan ikut merasakan ketegangan yang dirasakan oleh kita.
Baca Juga: Pamer Potret Gendong Bayi, Syahrini Ungkap Harapan Ini Tahun Depan
Sebaiknya kita juga jangan mengajaknya berbicara, namun ciptakan suasana santai dan nyaman.
Pastikan juga apakah bayi merasa lapar atau tidak, dan perlu mengganti popoknya atau belum.
Namun yang terpenting yaitu kita harus mengetahui kapan waktu bayi harus beristirahat.
Jika kita ingin mengajaknya ke luar rumah, maka pastikan tidak mengganggu waktu istirahatnya. (*)